Breaking News:

5 Tips Mendapatkan Hotel Murah Buat Liburan, Sebaiknya Pesan Mepet atau Jauh-jauh Hari?

Beberapa tips yang bisa traveler lakukan agar mendapatkan hotel murah saat liburan.

Editor: Sinta Agustina
Unsplash/Deconovo
Ilustrasi kamar hotel. Beberapa tips yang bisa dilakukan agar mendapatkan hotel murah saat liburan. 

TRIBUNTRAVEL.COM - Hotel murah dapat traveler pesan saat liburan, misalnya ke Malang, Bandung, ataupun Surabaya.

Dengan memesan hotel murah, traveler dapat menghemat pengeluaran saat liburan.

Ilustrasi kamar hotel.
Ilustrasi kamar hotel. (Dave Photoz/Unsplash)

Ada beberapa cara yang bisa traveler lakukan agar mendapatkan hotel murah.

Dilansir TribunTravel dari Nerd Wallet, berikut 5 tips mendapatkan hotel murah saat liburan.

Baca juga: 5 Hotel Murah di Pekalongan Dekat Alun-alun, Fasilitas Lengkap & Harga Mulai Rp 100 Ribuan

1. Bandingkan situs dan penawaran

Traveler dapat membandingkan situs pemesanan akomodasi, seperi Traveloka, Tiket.com, Mister Aladin, dan sebagainya.

LIHAT JUGA:

Dari situs-situs tersebut, traveler dapat mencari tahu gambaran umum tentang hotel murah yang diinginkan.

Kemudian bandingkan harga dan carilah yang termurah.

Traveler sebaiknya melakukan pemesanan hotel murah jauh-jauh hari sebelum tanggal liburan, terlebih jika saat momen liburan (peak season).

Baca juga: 5 Hotel Murah Dekat Masjid Raya Sheikh Zayed Solo, Fasilitas Lengkap Mulai Rp 124 Ribuan

2 dari 4 halaman

2. Cari penawaran menit terakhir

Biasanya ada situs pemesanan yang menawarkan hotel murah saat menit-menit terakhir.

Namun, pemesanan menit terakhir tidak berfungsi dalam setiap keadaan.

Traveler dapat melakukan pemesanan menit terakhir jika bepergian tidak pada saat peak season.

Karena biasanya, saat peak season dapat menyebabkan lonjakan permintaan dan harga.

3. Cari akomodasi alternatif

Menemukan hotel murah bukan satu-satunya pilihan penginapan saat liburan.

Traveler dapat menyewa kamar, apartemen atau seluruh rumah melalui situs seperti Airbnb.

Hostel juga bisa menjadi pilihan bagi traveler dengan bujet terbatas.

4. Pilih lokasi yang berbeda

3 dari 4 halaman

Menginap di jantung kota biasanya lebih mahal.

Traveler dapat menghemat beberapa rupiah dengan menjauh dari pusat kota, tetapi dekat dengan transportasi umum untuk akses mudah ke pusat kota.

Ilustrasi kamar hotel.
Ilustrasi kamar hotel. (Gambar oleh Engin Akyurt dari Pixabay)

5. Tanyakan tarif langsung ke hotel

Tips terakhir untuk mendapatkan hotel murah, traveler bisa menanyakannya langsung ke pihak hotel.

Setelah mengetahui rate tarif hotel murah melalui situs pemesanan akomodasi, traveler bisa mencatatnya.

Kemudian bisa menelepon langsung ke hotel untuk menanyakan tarifnya.

Jika harganya tak jauh berbeda, traveler bisa memberi tahu pihak hotel tentang tarif yang traveler dapatkan di internet.

Biasanya akan ada potongan harga jika traveler menginap selama beberapa malam.

Baca juga: 5 Hotel Murah di Manado dengan Fasilitas Lengkap, Menginap saat Akhir Pekan Mulai Rp 99 Ribuan

Waktu check-in dan check-out hotel

Melansir Kompas.com, masih banyak wisatawan yang tak mengetahui kapan tepatnya waktu check in dan check out dari hotel.

4 dari 4 halaman

Check in adalah proses kedatangan tamu secara resmi di hotel sekaligus memasukkan barang-barangnya ke dalam kamar.

Sementara check out adalah waktu bagi wisatawan untuk melakukan proses pengeluaran barang dari dalam kamar sekaligus membayar jika wisatawan memakai minibar.

Tak lupa, wisatawan biasanya akan mengembalikan kunci kamar kepada resepsionis hotel di lobi.

Lalu kapan waktu tepat untuk melakukan check in dan check out?

"Pada dasarnya check in dilakukan pukul 14.00 dan check out pukul 12.00," Marketing Communications di sebuah hotel bintang lima, T Marlene Danusutedjo, Kamis (30/06/2016).

Ia melanjutkan, waktu tersebut berlaku tidak hanya di Indonesia melainkan juga umum digunakan di hotel mancanegara.

Ilustrasi kamar hotel.
Ilustrasi kamar hotel. (Unsplash/Ralph (Ravi) Kayden)

Meski begitu, waktu check in dan check out hotel bisa saja berbeda pada waktu tertentu, misalnya pada periode high season.

Marlene menerangkan, waktu check in di hotel bisai berbeda jika memasuki musim high season seperti libur Lebaran, libur sekolah, serta libur Natal dan tahun baru.

Menurutnya, waktu check in pada musim itu biasanya terjadi pukul 13.00.

Hal yang sama juga biasa terjadi di hotel resor.

Baca juga: Hotel di Madiun Jadi Lokasi Akad Nikah Denny Caknan & Bella Bonita, Berhias Dekorasi Bunga

Baca juga: Rekomendasi 5 Hotel Murah di Semarang Kota, Harga Sewa Kamar Mulai Rp 100 Ribuan & Fasilitas Menarik

Beberapa hotel resor baik di Indonesia maupun mancanegara, kata dia, menerapkan waktu check in antara pukul 13.00 sampai 16.00.

Sementara untuk waktu check out di hotel resor dilakukan antara pukul 11.00 sampai 13.00.

Namun, aturan ini tergantung pada kebijakan masing-masing hotel.

Ia mengatakan, setiap hotel kerap kali punya kebijakan yang berbeda dalam penerapan check in dan check out.

(TribunTravel.com/SA)

Selanjutnya
Sumber: Tribun Travel
Tags:
hotel murahMalangBandung Sempol (Sempolan)
BeritaTerkait
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved