TRIBUNTRAVEL.COM - Situs panduan wisata kuliner Taste Atlas merilis sekira 40 daftar makanan dan minuman terbaik tahun 2023.
Dalam salah satu publikasinya, Taste Atlas membagikan daftar makanan terenak di Asia.

Di dalamnya terdapat 100 makanan dari berbagai negara di Asia.
Indonesia patut berbangga karena delapan makanan Indonesia masuk dalam daftar makanan terenak di Asia atau Best Rated Asian Dishes.
Baca juga: Nasi Padang Terpilih Jadi Makanan Terbaik di Asia, Kalahkan Roti Canai dan Yakiniku
Bahkan nasi Padang berhasil mengalahkan 99 makanan lezat lainnya dan bertengger pada posisi pertama.
Lalu, apa saja makanan Indonesia yang masuk daftar makanan terenak di Asia versi Taste Atlas?
LIHAT JUGA:
1. Nasi Padang
Dalam situs resminya, Taste Atlas menjelaskan bahwa nasi Padang merupakan sajian nasi khas Indonesia yang dikombinasikan dengan sejumlah hidangan tradisional khas Minang.
"(Nasi Padang) dianggap lebih sebagai makanan atau gaya makan daripada hidangan," informasi yang tertulis dalam situs resmi Taste Atlas.
Taste Atlas juga menuliskan bahwa nasi Padang biasanya disajikan pramusaji dengan cara menyiapkan lusinan hidangan di atas meja.
Namun ada juga nasi Padang yang harus memesan terlebih dahulu, di mana pelanggan memilih hidangan mana yang ingin disantap.
"Sementara pilihan pertama biasanya ditemukan di restoran duduk, yang terakhir adalah tipikal untuk berbagai warung pinggir jalan," tulis Taste Atlas.
Melalui situs resminya, Taste Atlas juga menyebutkan isian nasi Padang yang cukup lengkap.
Mulai dari gulai, rendang daging sapi, dan berbagai hidangan rebus, goreng, atau panggang, serta makanan ringan yang menggunakan sayuran, makanan laut, atau daging, dan biasanya ditandai dengan penggunaan rempah-rempah dan bumbu yang banyak, terutama cabai segar.
2. Siomay

Siomay masuk dalam daftar Best Rated Asian Dishes versi Taste Atlas.
Dalam daftar tersebut, siomay berada di peringkat 23.
Dituliskan Taste Atlas, siomay merupakan masakan Indonesia yang terdiri dari pangsit ikan kukus berbentuk kerucut, telur, kentang, kol, tahu, dan pare.
"Setelah dikukus, semua bahan disusun di atas piring, dipotong kecil-kecil, dan disiram saus kacang pedas," informasi tertulis dalam sumber yang sama.
"Sentuhan terakhir pada hidangan ini adalah percikan kecap manis dan saus cabai, bersama dengan perasan air jeruk nipis," tambahnya.
Disebutkan pula bahwa siomay dapat dengan mudah ditemukan di Indonesia, terutama di food court.
Baca juga: 5 Tempat Makan Siomay Enak di Jakarta, Pas Disantap usai Liburan ke Taman Margasatwa Ragunan
3. Pempek
Kuliner khas Palembang, pempek, pun terpilih sebagai makanan terenak di Asia peringkat 34.
Pempek merupakan makanan tradisional Indonesia yang terbuat dari daging ikan giling dan tepung tapioka.
Taste Atlas bahkan menuliskan asal-usul pempek di mana pempek muncul ketika seorang warga Palembang bosan makan ikan goreng dan bakar.
"Jadi dia memikirkan cara inovatif untuk menggiling daging, mencampurnya dengan tepung tapioka, dan menggorengnya hingga menjadi renyah dan lezat," tulis Taste Atlas.
"Ia kemudian keliling kota untuk menjajakan pempek. Seiring waktu, pempek dikenal sebagai makanan ringan yang patut dipuji," imbuhnya.
Dalam penyajiannya, pempek biasanya dipotong kecil-kecil setelah digoreng dan disajikan dengan cuko, acar timun, dan mi kuning.
4. Rawon

Berasal dari Jawa Timur, rawon merupakan hidangan berkuah hitam yang dibuat dari kluwek.
Kluwek sendiri merupakan elemen kunci dari rawon yang wajib ada saat proses memasaknya.
"Bumbu Indonesia yang tidak biasa ini (kluwek) sangat beracun saat mentah, dan selalu perlu difermentasi sebelum dikonsumsi," Taste Atlas menuliskan.
Kluwek akan digiling dengan bahan-bahan lain dan dimasak hingga menghasilkan warna hitam pekat pada rawon.
Rawon biasanya berisi daging sapi yang dimasak dengan rempah-rempah seperti daun jeruk, serai, jahe, dan cabai.
Cita rasanya yang lezat membuat rawon masuk daftar makanan terenak di Asia peringkat 38.
Baca juga: 5 Tempat Makan Rawon di Surabaya untuk Makan Malam, Ada yang Legendaris Sejak 1975
5. Serabi
Serabi merupakan kudapan bercita rasa manis yang terbuat dari tepung beras dan disajikan dengan kuah santan manis.
Mirip dengan pancake, serabi masuk daftar Best Rated Asian Dishes peringkat ke-39.
Disebutkan Taste Atlas, serabi bisa disajikan manis ataupun asin.
Serabi manis biasanya diberi tambahan gula, pisang, nangka, meses cokelat, dan sebagainya.
Sementara serabi asin disajikan dengan topping daging, oncom, sosis, dan lain-lain.
"Serabi ditemukan di seluruh Jawa, tetapi biasanya dikaitkan dengan kota Bandung dan Solo. Mereka biasanya disertai dengan sirup kinca berbahan dasar stroberi, durian, atau kelapa, dan terutama dijual sebagai street food yang cepat dan nyaman," tulis Taste Atlas.
6. Ayam goreng
Siapa yang tidak menyukai ayam goreng?
Makanan lezat yang kerap disajikan dengan nasi hangat, sambal, dan lalapan.
Kelezatan ayam goreng ternyata membuatnya masuk dalam daftar makanan terenak di Asia dengan peringkat ke-71.
"Dalam bentuk dasarnya, ayam goreng ala Indonesia terdiri dari potongan ayam, lebih disukai potongan tulang seperti paha, yang direndam dalam bumbu, lalu direbus sebentar sebelum digoreng hingga berwarna keemasan dan renyah," dituliskan Taste Atlas dalam situs resminya.
Bumbu marinasi ayam biasanya terdiri dari serai, kunyit, lengkuas, dan asam jawa.
7. Nasi uduk

Best Rated Asian Dishes pada peringkat 89 adalah nasi uduk.
"Nasi dalam nasi uduk dimasak dalam santan bersama serai, cengkeh, daun pandan, dan kayu manis," tulis Taste Atlas.
"Prosesnya menghasilkan nasi yang sangat lembut dan harum, dan tepat sebelum disajikan, setiap porsi biasanya diberi taburan bawang merah goreng," sambungnya.
Seperti namanya, nasi uduk merupakan hidangan nasi bercita rasa gurih yang biasanya disajikan dengan tambahan beberapa lauk.
Mulai dari ayam goreng, telur, bihun, tempe, tahu, teri goreng, kerupuk, dan sambal.
Ada juga yang menghidangkan nasi uduk dengan tambahan semur jengkol.
Baca juga: 5 Tempat Makan Siang Enak di Jakarta, Wajib Coba Nasi Uduk hingga Soto Betawi yang Nikmat
Baca juga: 25 Kuliner Malam di Jakarta Selatan, dari Nasi Uduk hingga Makanan Khas Korea
8. Nasi campur
Dituliskan Taste Atlas, nasi campur merupakan salah satu masakan Indonesia yang paling populer.
Nasi campur biasanya terdiri dari nasi dan berbagai lauk pauk yang banyak disajikan secara prasmanan.
"Sulit untuk menentukan hidangan apa yang disajikan dalam nasi campur, karena mereka berubah setiap hari dan berbeda dari satu tempat ke tempat lain," sebut Taste Atlas.
Namun biasanya nasi campur terdiri dari beragam masakan sayuran, olahan ikan, daging, dan sebagainya.
Nasi campur pun masuk dalam daftar makanan terenak di Asia versi Taste Atlas dengan peringkat ke-94.
(TribunTravel.com/SA)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.