Breaking News:

Rekomendasi Wisata

Itinerary Tempat Wisata di Bandung 1 Hari, Cocok untuk Liburan Singkat dari Jakarta

Rekomendasi daftar itinerary tempat wisata di Bandung yang bisa dijelajahi hanya dalam waktu 1 hari.

Instagram/@kiaraarthapark
Kawasan Kiara Artha Park, salah satu itinerary tempat wisata di Bandung untuk liburan 1 hari. 

TRIBUNTRAVEL.COM - Rekomendasi itinerary tempat wisata di Bandung untuk liburan sendiri atau bareng sahabat.

Traveler yang punya rencana liburan ke kota kembang, jangan lupa untuk menyusun daftar itinerary tempat wisata di Bandung.

Jl Asia Afrika, salah satu daftar itinerary tempat wisata di Bandung untuk liburan 1 hari.
Jl Asia Afrika, salah satu daftar itinerary tempat wisata di Bandung untuk liburan 1 hari. (TribunTravel/Zainiya Abidatun N)

Ada banyak itinerary tempat wisata di Bandung yang bisa kamu kunjungi dalam waktu singkat, terlebih jika liburan dari Jakarta.

Dirangkum dari berbagai sumber, berikut daftar itinerary tempat wisata di Bandung untuk 1 hari selengkapnya.

Baca juga: 8 Tempat Wisata di Bandung yang Sejuk, Banyak Destinasi Alam yang Cocok untuk Healing

08.00 WIB - Warung Kopi Purnama

Sebelum memulai aktivitas kamu, ada baiknya untuk sarapan di Warung Kopi Purnama.

TONTON JUGA:

Berada di pusat kota, tempat sarapan ini berlokasi di Jl Alkateri No 22, Braga, Sumur Bandung, Bandung, Jawa Barat.

Warung Kopi Purnama ini termasuk kuliner legendaris Bandung karena sudah ada sejak 1930.

Banyak menu sarapan bisa kamu nikmati sambil bersantai di Warung Kopi Purnama.

2 dari 4 halaman

Namun dari sekian banyak menu yang menjadi andalan yakni ada kopi susu dengan roti selai srikaya.

09.00 WIB - Museum Konfrensi Asia Afrika

Museum Konferensi Asia Afrika akan menggelar sejumlah kegiatan dalam rangka memperingati 67 tahun momen KAA.
Museum Konferensi Asia Afrika akan menggelar sejumlah kegiatan dalam rangka memperingati 67 tahun momen KAA. (Tribun Jabar)

Setelah dirasa kenyang, itinerary tempat wisata di Bandung yang pertama ada Museum Konfrensi Asia Afrika (KAA).

Lokasinya berada di Jl. Asia Afrika No 65, Braga, Kecamatan Sumur Bandung, Kota Bandung, Jawa Barat.

Sesuai namanya, tempat wisata dekat Stasiun Bandung ini merupakan bangunan bersejarah yang pernah digunakan sebagai penginapan para delegasi KAA pada zaman dulu.

Sebagi sebuah museum, KAA memiliki berbagai fasilitas serta foto-foto yang akan membawa pengunjung menjelajahi masa lalu.

Di antaranya ada ruang pameran tetap, diorama, perpustakaan dan audio visual serta fasilitas riset bagi kalangan peneliti dalam dan luar negeri.

Baca juga: Itinerary Tempat Wisata di Lembang Bandung 1 Hari, Cocok untuk Libur Lebaran dengan Waktu Terbatas

11.00 WIB - Kiara Artha Park

Kawasan Kiara Artha Park, salah satu itinerary tempat wisata di Bandung untuk liburan 1 hari.
Kawasan Kiara Artha Park, salah satu itinerary tempat wisata di Bandung untuk liburan 1 hari. (Instagram/@kiaraarthapark)

Rekomendasi itinerary tempat wisata di Bandung yang selanjutnya aada Kiara Artha Park.

Tak jauh dari Museum KAA, Kiara Artha Park merupakan taman kota yang menawarkan berbagai keseruan.

3 dari 4 halaman

Liburan di sini kamu bisa mengeksploasi berbagai area seperti Taman Asia Afrika, Kampoeng Korea, dan berbagai area lainnya.

Menariknya, kamu juga bisa mencoba bermain skuter untuk berkeliling Kiara Artha Park.

Jika penasaran, harga tiketnya hanya Rp 10 ribu dan lokasinya berada di Jl Banten, Kebonwaru, Batununggal, Bandung, Jawa Barat.

15.30 WIB - Mie Naripan

Mi Naripan, satu kuliner legendaris di Bandung.
Mi Naripan, satu kuliner legendaris di Bandung. (Instagram/mienaripan)

Puas bermain di Kiara Artha Park saatnya mengisi perut ke Mie Naripan.

Sesuai namanya, tempatnya berlokasi di Jl Naripan No 108, Sumur Bandung, Kota Bandung, Jawa Barat.

Mie Naripan ini termasuk kuliner legendari Bandung dan sudah eksis sejak 1965 silam.

Di sini kamu bisa mencoba beragam mi dengan cita rasa yang khas seperti mi kuah, yamin asin, yamin manis, atau bihun.

Selain itu ada juga tambahan menu lain mulai dari bakso goreng, bakso ikan, pengsit rebus, dan pangsit goreng.

Baca juga: 10 Tempat Wisata di Bandung seperti Luar Negeri, Ada Sarae Hills hingga The Great Asia Africa

16.30 WIB - Jl Asia Afrika dan Jl Braga

Kawasan Jalan Braga, salah satu itinerary tempat wisata di Bandung untuk 1 hari.
Kawasan Jalan Braga, salah satu itinerary tempat wisata di Bandung untuk 1 hari. (KOMPAS.COM/AGIE PERMADI)
4 dari 4 halaman

Pilihan itinerary tempat wisata di Bandung yang selanjutnya yakni kawasan Jl Asia Afrika dan Jl Baraga.

Sebagaimana diketahui, Jl Asia Afrika dan Jl Braga merupakan kawasan kota tua di Bandung peninggalan zaman kolonial.

Sambil menikmati suasana sore hari, Jl Asia Afirka dan Jl Baraga sangat pas untuk jadi spot berburu foto.

Jangan lewatkan juga untuk berbelanja oleh-oleh di berbagai toko yang ada di sekitar Alun-alun Bandung.

19.00 WIB - Kopi Toko Djawa

Es kopi djawa di Kopi Toko Djawa di Jalan Braga No 79, Kota Bandung, Selasa (16/1/2018).
Es kopi djawa di Kopi Toko Djawa di Jalan Braga No 79, Kota Bandung, Selasa (16/1/2018). (Tribun Jabar/Putri Puspita Nilawati)

Mengakhiri liburan di Bandung, saatnya bersantai di Kopi Toko Djawa.

Lokasinya berada di Jl Braga No 81, Braga, Sumur Bandung, Kota Bandung, Jawa Barat.

Kopi Toko Djawa termasuk tempat nongkrong yang cukup hits dan banyak digandrungi kawula muda di Bandung.

Banyak menu kopi dan makanan dijajakan di sini, tapi yang paling terkenal adalah Kopi Susu Djawanya yang legit.

Harganya juga cukup terjangkau, 1 cup kopi hanya dibanderol mulai Rp 20 ribu.

Baca juga: 5 Hotel Murah di Bandung Dekat Asia Afrika, Harga Terjangkau Hanya Rp 100 Ribuan

Baca juga: 7 Tempat Wisata Dekat Stasiun Bandung, Ada Kiara Artha Park yang Lagi Hits dengan Spot Instagramable

(TribunTravel/Zed)

Baca selengakapnya soal rekomendasi wisata di sini.

Selanjutnya
Sumber: Tribun Travel
Tags:
Jawa BaratBandungBatununggalitineraryKiara Artha Park Beskap Farhana Nariswari Pondok Zidane
BeritaTerkait
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved