TRIBUNTRAVEL.COM - Gunung Rinjani di Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB) merupakan salah satu tujuan pendakian favorit yang banyak diminati.
Memiliki ketinggian mencapai 3.726 mdpl, Gunung Rinjani merupakan gunung berapi kedua tertinggi di Indonesia.
Keindahan pemandangan yang ditawarkan Gunung Rinjani menjadikannya primadona bagi para pendaki.
Bahkan, daya tarik Gunung Rinjani sukses mencuri perhatian para artis Tanah Air.
Baca juga: Gaya Kece Nia Ramadhani Liburan di Amerika, Disebut Mirip Artis Hollywood
Tercatat ada sejumlah artis cantik yang pernah melakukan pendakian di Gunung Rinjani.
Siapa saja? Yuk, simak informasi yang telah TribunTravel rangkum dari berbagai sumber berikut ini.
1. Febby Rastanti
Artis cantik Febby Rastanti diketahui melakukan pendakian ke Gunung Rinjani pada akhir Juli 2022.
Melalui unggahannya di Instagram, Febby mengaku bahwa mendaki Gunung Rinjani merupakan salah saatu impiannya.
Ia bahkan sukses mencapai puncak Gunung Rinjani dan mengabadikan momen dengan berswafoto.
Mengenakan jaket berwarna kuning cerah, ia tampak tersenyum lebar selagi berpose dengan papan bertuliskan "Mount Rinjani 3.726 Mdpl".
Fotonya begitu indah, ditambah dengan latar lautan awan yang memesona.
Baca juga: Awkarin Liburan ke Thailand Bareng Pacar, Kunjungi Wat Pho yang Populer di Bangkok
2. Raline Shah
Artis cantik lainnya yang pernah mendaki Gunung Rinjani ialah Raline Shah.
Tak sendirian, ia berhasil mencapai puncak Gunung Rinjani bersama sahabatnya.
Ia pun membagikan sejumlah momen pendakiannya melalui Instagram.
"Mendaki gunung Rinjani yang Indah bersama teman sejati tepat 2 tahun yang lalu," tulisnya dalam keterangan unggahan.
Baca juga: Liburan di Yunani, Nikita Willy dan Indra Priawan Pertama Kali Ajak Baby Izz ke Pantai
3. Lala Karmela
Penyanyi cantik dan pemeran film, Lala Karmela, ternyata juga pernah melakukan pendakian di Gunung Rinjani.
Ia mendaki Gunung Rinjani pada tahun 2017 silam.
Hal itu terlihat dari unggahan Lala Karmela melalui akun Instagram pribadinya.
Lala Karmela mengunggah cukup banyak foto saat dirinya menaklukan puncak Gunung Rinjani.
Ia pun juga menceritakan pengalamannya tersebut dalam keterangan foto yang diunggah.
Dalam unggahannya, Lala Karmela mengaku takjub dengan keindahan yang tersaji di Gunung Rinjani.
4. Alexa Key
Keindagan Gunung Rinjani juga menarik perhatian penyanyi cantik Alexa Key.
Dalam unggahan Instagramnya, diketahui Alexa Key mendaki Gunung Rinjani pada 2014 silam.
Ia pun memamerkan sejumlah momen pendakinnya, termasuk saat berpose di Danau Segara Anak.
Fotonya di puncak Gunung Rinjani pun begitu indah dengan latar kawah dan awan lembut yang menghiasi.
Baca juga: Luna Maya Asyik Liburan ke Maros, Blusukan Jelajah Gua hingga Susuri Sungai Naik Perahu
5. Angela Gilsha
Terakhir, ada Angela Gilsha yang sukses menaklukan puncak Gunung Rinjani.
Nampaknya perjalanan ke puncak Gunung Rinjani menjadi pencapaian tersendiri bagi Angela Gilsha.
Hal itu terlihat dalam keterangan foto yang ia unggah.
"Tahun lalu lihat puncak Rinjani pertama kali dari Batur. Lalu dalam hati “One day aku akan berdiri diatas sana”.Now, here I am," tulisnya.
Ia pun membagikan sejumlah foto indah di Instagram, seperti halnya momen saat berada di atas awan.
Baca juga: Potret Liburan Jessica Jane Nikmati Sunset di Pantai, Tampil Cantik Bak Artis Korea
(TribunTravel.com/mym)
Baca selengkapnya soal artikel liburan artis di sini.