Breaking News:

26 Gerbang Tol yang Masuk Zona Ganjil Genap, Pelanggar Bisa Kena Denda Sampai Rp 500 Ribu

Jika sebelumnya hanya ada 13 ruas jalan yang menerapkan ganjil genap, kini ditambah menjadi 26 titik.

Tribunnews/Herudin
Petugas melakukan penyekatan ganjil genap 

TRIBUNTRAVEL.COM - Buat kamu yang berkendara di kawasan Jakarta sebaiknya bersiap,

Pemberlakuan ganjil genap mulai diperluas.

Jika sebelumnya hanya ada 13 ruas jalan yang menerapkan ganjil genap, kini ditambah menjadi 26 titik.

Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo, mengatakan kepada Tribunnews, uji coba penerapan ganjil genap di 26 titik ini dimulai tanggal 6 hingga 12 Juni 2022.

Selain di ruas jalan, sistem ganjil genap juga berlaku di sejumlah gerbang tol di DKI Jakarta.

Baca juga: 5 Tempat Makan Siang di Jakarta Selatan, Bebek Peking Buatan Bebek Kaleyo Tebet Bikin Nagih

Pantauan udara kemacetan kendaraan terjadi di titik uji coba penerapan Ganjil Genap di KM 47 tol Jakarta-Cikampek, Karawang, Jawa Barat, Senin (25/4/2022). Pihak Kepolisian bersama sejumlah pihak terkait melakukan uji coba penerapan sistem ganjil genap arus mudik Lebaran 2022 di ruas jalan tol mulai Senin hingga Rabu mendatang, hal ini dilakukan untuk mengantisipasi kemacetan akibat arus mudik.
Pantauan udara kemacetan kendaraan terjadi di titik uji coba penerapan Ganjil Genap di KM 47 tol Jakarta-Cikampek, Karawang, Jawa Barat, Senin (25/4/2022). Pihak Kepolisian bersama sejumlah pihak terkait melakukan uji coba penerapan sistem ganjil genap arus mudik Lebaran 2022 di ruas jalan tol mulai Senin hingga Rabu mendatang, hal ini dilakukan untuk mengantisipasi kemacetan akibat arus mudik. (Warta Kota/Angga Bhagya Nugraha)

Baca juga: Bisa Dibeli Mulai Hari Ini, Simak Cara Beli Tiket Konser Westlife di Jakarta via Website & Aplikasi

Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) DKI, Syafrin Liputo, menjelaskan, kendaraan roda empat atau lebih yang hendak masuk atau keluar gerbang tol, tetapi melintasi ruas jalan ganjil genap tetap akan ditindak.

“Pelaksanaan di jalan koridor perluasan ganjil genap itu di dalam on-off ramp tol tidak lagi diberi pengecualian,” ujar Syafrin saat dikonfirmasi NTMC Polri.

Pelanggar akan Dikenai Denda

Kadishub DKI Syafrin juga menjelaskan, kendaraan bermotor dari luar area menuju pintu tol yang memberlakukan ganjil genap tetap dikenakan kebijakan ini, begitu juga sebaliknya. 

Pengguna kendaraan roda empat yang melanggar ketentuan akan terkena tilang.

2 dari 4 halaman

Hal itu diatur dalam Undang-Undang Lalu Lintas dan Jalan (UU LLAJ) Nomor 22 tahun 2009 pasal 287 ayat pertama.

Pengemudi yang melanggar dan dinyatakan bersalah dapat dipidana dengan pidana kurungan paling lama dua bulan atau denda paling banyak Rp 500.000.

Daftar 28 Gerbang Tol yang Masuk Zona Ganjil Genap:

1. Jalan Anggrek Neli Murni sampai akses masuk Tol Jakarta-Tangerang

2. Off ramp Tol Slipi / Palmerah / Tanah Abang sampai Jalan Brigjen Katamso

3. Jalan Brigjen Katamso sampai Gerbang Tol Slipi 2

4. Off ramp Tol Tomang / Grogol sampai Jalan Kemanggisan Utama

5. Simpang Jalan Palmerah Utara-Jalan KS Tubun sampai Gerbang Tol Slipi 1

6. Jalan Pejompongan Raya sampai Gerbang Tol Pejompongan

7. Off ramp Tol Slipi / Palmerah / Tanah Abang sampai akses masuk Jalan Tentara Pelajar

3 dari 4 halaman

8. Off ramp Tol Benhil / Senayan / Kebayoran sampai akses masuk Jalan Gerbang Pemuda

9. Off ramp Tol Kuningan / Mampang / Menteng sampai simpang Kuningan

10. Jalan Taman Patra sampai Gerbang Tol Kuningan 2

11. Off ramp Tol Tebet / Manggarai / Pasar Minggu sampai simpang Pancoran

Baca juga: Harga Tiket Konser Westlife di Jakarta Februari 2023, Paling Murah Rp 1,45 Juta

Petugas melakukan penyekatan ganjil genap
Petugas melakukan penyekatan ganjil genap (Tribunnews/Herudin)

Baca juga: Cara Beli Tiket Konser Westlife Jakarta 2023, Jangan Lupa Siapkan Kartu Identitas

12. Simpang Pancoran sampai Gerbang Tol Tebet 1

13. Jalan Tebet Barat Dalam Raya sampai Gerbang Tol Tebet 2

14. Off ramp Tol Tebet / Manggarai / Pasar Minggu sampai Jalan Pancoran Timur II

15. Off ramp Tol Cawang / Halim / Kampung Melayu sampai simpang Jalan Otto Iskandardinata – Jalan Dewi Sartika

16. Simpang Jalan Dewi Sartika – Jalan Otto Iskandardinata sampai Gerbang Tol Cawang

17. Off ramp Tol Halim / Kalimalang sampai Jalan Inspeksi Saluran Kalimalang

4 dari 4 halaman

18. Jalan Cipinang Cempedak IV sampai Gerbang Tol Kebon Nanas

19. Jalan Bekasi Timur Raya sampai Gerbang Tol Pedati

20. Off ramp Tol Pisangan / Jatinegara sampai Jalan Bekasi Barat

21. Off ramp Tol Jatinegara / Klender / Buaran sampai Jalan Bekasi Timur Raya

22. Jalan Bekasi Barat sampai Gerbang Tol Jatinegara

23. Simpang Jalan Rawamangun Muka Raya – Jalan Utan Kayu Raya sampai Gerbang Tol Rawamangun

24. Off ramp Tol Rawamangun / Salemba / Pulogadung sampai simpang Jalan Utan Kayu Raya-Jalan Rawamangun Muka Raya

25. Off ramp Tol Rawamangun/Salemba/Pulogadung sampai simpang Jalan H Ten Raya-Jalan Rawasari Selatan

26. Simpang Jalan Rawasari Selatan-Jalan H Ten Raya sampai Gerbang Tol Pulomas

27. Off ramp Tol Cempaka Putih / Senen / Pulogadung sampai simpang Jalan Letjend Suprapto – Jalan Perintis Kemerdekaan

28. Simpang Jalan Pulomas sampai Gerbang Tol Cempaka Putih.

Baca juga: Nasi Pincuk Kalibata dan 4 Tempat Makan Pecel Enak di Jakarta Selatan untuk Sarapan

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Daftar 28 Gerbang Tol Lokasi Ganjil Genap Jakarta, Pelanggar Dikenai Denda Maksimal Rp 500 Ribu

Selanjutnya
Sumber: Tribunnews.com
Tags:
JakartaJalan Anggrek Neli MurniTol Jakarta-Tangerangganjil genap Sate Taichan
BeritaTerkait
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved