Lebaran 2022
Polda Jateng Bagikan Bunga untuk Pemudik yang Lewat Gerbang Tol Kalikangkung Semarang
Beberapa pemudik yang lewat gerbang tol Kalikangkung Semarang diberikan buket bunga.
Editor: Nurul Intaniar
TRIBUNTRAVEL.COM - Jajaran Direktorat Lalu Lintas Polda Jawa Tengah dan Jasa Marga menyambut pemudik dengan cara unik.
Beberapa pemudik yang lewat gerbang tol Kalikangkung Semarang, Jawa Tengah akan diberikan buket bunga.
Seperti diketahui, gerbang tol Kalikangkung Semarang sudah dilalui ribuan pemudik sejak Kamis (28/4/2022) pukul 21.30 WIB.
Dirlantas Polda Jateng Kombes Pol Agus Suryo Nugroho menyambut pemudik dengan memberikan sebuket bunga sebagai tanda hadiah.
Buket bunga diberikan untuk pemudik sebagai 'tamu' rekayasa lalu lintas one way pertama di Semarang, Jawa Tengah.
"Aman ya bu, Jateng lancar ya. Hati-hati di jalan," kata Agus kepada seorang pemudik.
Baca juga: Jadwal Kereta Api Tambahan Mudik Lebaran 2022, Beroperasi hingga 10 Mei
Lebih lanjut, Agus mengatakan bahwa kendaraan pemudik saat pemberlakuan one way dari Jakarta dan Jawa Barat telah masuk ke GT Kalikangkung.

"Pukul 21.50 WIB one way sudah diberlakukan. Saat ini rombongan one way dari Jakarta dan Jabar sudah kami terima," kata Agus dalam rekaman videonya, Kamis (28/4/2022) dikutip dari Kompas.com.
Meski sempat terjadi kemacetan sejak diberlakukannya rekayasa lalu lintas, namun perjalanan pemudik di gerbang tol Kalikangkung bisa terkendali.
Ia menyebut saat ini kondisi arus lalu lintas di tol Semarang Batang cukup terkendali sehingga tidak ada kepadatan kendaraan.
"Situasi pos Kalikangkung cukup terkendali, tidak ada perlambatan, penumpukan, semua clear," ujarnya.
Dalam kesempatan itu, pihaknya membagikan buket bunga pemudik yang melintas di GT Kalikangkung.
"Beberapa pemudik kami beri bunga selamat datang di Jateng dan itu juga bunga Idul Fitri," ungkapnya.
Disampaikan oleh Doni, seorang pemudik dari Tangerang, ia berangkat dari pukul 06.00 WIB dan mengalami kemacetan di Cikampek sampai Subang selama empat jam.