Breaking News:

Rekomendasi Wisata

5 Tempat Wisata di Bogor untuk Camping, Bisa Lihat Sunrise dan Udaranya Sejuk

Tempat wisata di Bogor ini menawarkan pesona alam yang memukau dan pas untuk camping ramai-ramai bareng keluarga atau sahabat.

Penulis: Ratna Widyawati
Editor: Nurul Intaniar
KOMPAS.COM/VITORIO MANTALEAN
Bumi Perkemahan Sukamantri, Bogor, Jawa Barat. 

TRIBUNTRAVEL.COM - Bogor dikenal sebagai surganya tempat wisata yang menarik untuk dikunjungi.

Traveler yang suka camping atau ingin menikmati liburan seru bisa mengunjungi beberapa tempat wisata di Bogor berikut ini.

Tempat wisata di Bogor ini menawarkan pesona alam yang memukau dan pas untuk camping ramai-ramai bareng keluarga atau sahabat.

Baca juga: Libur Natal dan Tahun Baru, Destinasi Wisata Gunungkidul Tetap Buka

Dirangkum TribunTravel, berikut lima tempat wisata di Bogor untuk camping:

1. Eagle Hill

Ilustrasi camping.
Ilustrasi camping. (Flickr/Rendika Iswandi)

Lokasi: Jalan Al Barokah, Megamendung, Bogor, Jawa Barat.

Eagle Hill menawarkan 7 camping ground dengan tingkat privasi tinggi untuk setiap ground-nya.

Selain cocok untuk camping, Eagle Hill juga menawarkan ragam wahana seru untuk dicoba.

Mulai dari river journey, jungle adventure, hingga air terjun.

2. Bukit Alesano

Bukit Alesano, Bogor, Jawa Barat.
Bukit Alesano, Bogor, Jawa Barat. (Wartakotalive.com/Hironimus Rama)
2 dari 3 halaman

Lokasi: Desa cipelang, Kecamatan Cijeruk, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Bukit Alesano mungkin sudah tidak asing lagi bagi traveler yang suka camping.

Di sini, traveler juga bisa menyaksikan sunrise yang menawan di pagi hari.

3. Gunung Pancar

Berkemah di Gunung Pancar
Berkemah di Gunung Pancar (Instagram.com/@gunungpancar)

Lokasi: Desa Karang Tengah, Babakan Madang, Bogor, Jawa Barat.

Di Gunung Pancar, traveler bisa camping sembari menikmati keindahan hutan pinus yang masih sangat asri.

Beberapa aktivitas outdoor juga bisa dilakukan, seperti hiking, outbound, hingga pemandian air panas.

Baca juga: Cimory Dairyland Puncak dan 4 Tempat Wisata Instagramable di Bogor yang Paling Populer

Baca juga: Bakso Gerobakan Enak dan Laris Manis di Bogor, Harga Seporsi Cuma Rp 10 Ribu

4. Bumi Perkemahan Sukamantri

Bumi Perkemahan Sukamantri, Bogor, Jawa Barat.
Bumi Perkemahan Sukamantri, Bogor, Jawa Barat. (KOMPAS.COM/VITORIO MANTALEAN)

Lokasi: Taman Nasional Gunung Halimun Salak, Tamansari, Tamansari, Bogor, Jawa Barat.

Tempat wisata di Bogor berikutnya yang pas untuk camping yakni Bumi Perkemahan Sukamantri.

3 dari 3 halaman

Tak hanya suasana asri, Bumi Perkemahan Sukamantri juga menawarkan pemandangan yang memesona.

Pengunjung akan dimanjakan dengan deretan pepohonan pinus dan gemerlap lampu perkotaan Bogor ketika malam hari.

5. Bukit Alas Bandawasa

Lokasi: Palalangaon, Pasirjaya, Cigombong, Bogor, Jawa Barat.

Traveler yang camping ke Bukit Alas Bandawasa bisa menyaksikan megahnya Gunung Salak.

Hawa sejuk khas pegunungan langsung terasa setelah wisatawan menaiki puncak Bukit Alas Bandawasa.

Tonton juga:

Baca juga: 5 Wisata Gunung di Bogor yang Populer di Kalangan Pendaki Pemula, Gunung Pancar Jadi Favorit

Baca juga: 5 Bubur Ayam Enak di Bogor Buat Menu Sarapan, Ada Bubur Ayam Kabit yang Porsinya Mantap

(TribunTravel.com/ Ratna Widyawati)

Baca selengkapnya seputar tempat wisata di Bogor, di sini.

Selanjutnya
Sumber: Tribun Travel
Tags:
Jawa BaratBogorMegamendungGunung Pancarcamping Museum PETA
BeritaTerkait
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved