Mi Ayam Super Laris di Semarang Jualan 3 Hari Seminggu, Tiap Buka 2 Jam Langsung Ludes
Mie Ayam Pak Teguh memiliki keunikan yakni buka tiga hari dalam sepekan dan memiliki cita rasa seperti mi goreng.
Penulis: Septi Nandiastuti
Editor: Kurnia Yustiana
TRIBUNTRAVEL. COM - Kuliner mi ayam sering kali menjadi makanan favorit ketika rasa lapar melanda.
Hal ini karena harga mi ayam yang rata-rata murah dan memiliki rasa yang lezat.
Olahan mi ayam ini juga mudah ditemukan di mana saja termasuk di Kota Semarang, Jawa Tengah.

Ada banyak kuliner mi ayam yang bisa kamu kunjungi saat berada di Semarang, Jawa Tengah.
Tapi kalau bicara mi ayam yang populer, tentu tak lepas dari Mie Ayam Pak Teguh.
Mie Ayam Pak Teguh sudah ada sejak tahun 1989.
Mie Ayam Pak Teguh berlokasi di Jalan Rinjani, Bendungan, Kecamatan Gajahmungkur, Semarang, Jawa Tengah.
Baca juga: 5 Mi Celor Enak di Palembang, Ada Mie Celor 26 Ilir Hm Syafei hingga Mie Celor Poligon
Baca juga: 5 Kuliner Malam di Solo, Pecinta Pedas Wajib Cicipi Mi Ayam Sambal Pasir Mas Shenix
Mie Ayam Pak Teguh terkenal selalu ramai dan membuat penasaran banyak orang untuk mencobanya.
Salah seorang food vlogger, Gharda Kusuma dengan akun Youtubenya @EvanMedia pun ingin mencicipi nikmatnya Mie Ayam Pak Teguh.
Ia berkunjung ke sana beberapa waktu lalu.
Sesampainya di warung Mie Ayam Pak Teguh, Gharda langsung menemui pemilik warung.
"Ini Pak Teguh sudah berjualan mi ayam berapa lama mas?' tanya Gharda kepada Bowo yang merupakan anak Pak Teguh, dikutip dari akun YouTube Evan Media, Minggu (27/6/2021).
"Pertama kali buka tahun 1989 dan ini sudah generasi kedua,” jelas Bowo.
Karena banyaknya jumlah pembeli yang ingin mencicipi Mie Ayam Pak Teguh, mi ayam tersebut dapat ludes dalam dua jam saja.