TRIBUNTRAVEL.COM - Cuaca Konsuler KJRI Los Angeles memperingatkan WNI yang ada di California terkait suhu panas ekstrem yang melanda tempat tersebut.
Sejak hari Sabtu (5/9) cuaca di beberapa daerah selatan negara bagian California, Amerika Serikat (AS) menyentuh suhu hingga 48 derajat celsius.
"Suhu udara di California Selatan dalam beberapa hari ke depan sangat ekstrem. Di beberapa wilayah bahkan mencapai hampir 50 derajat celsius," jelas Ardian Budhi Nugroho, Konsul Protokol dan Konsuler KJRI Los Angeles.
Untuk menanganinya, Konsulat Jenderal RI di Los Angeles terus melakukan komunikasi intensif dengan kantong-kantong WNI di California Selatan.
• Nekat Buka Jendela Darurat Pesawat, Penumpang Ini Sebut Kepanasan di Kabin
"Kami terus berkomunikasi dengan para WNI kita. Sejauh ini, WNI kita tidak ada yang terdampak serius akibat cuaca ekstrem ini," tambah Ardian.
Sementara itu, menurut pengakuan Suwanto, WNI yang bermukim di Los Angeles, cuaca sangat panas di kawasan tempat tinggalnya.
"Cuaca luar biasa panas. Kemarin (5/9/2020), saya dan Komunitas Gowes Indonesia di Los Angeles gowes di sekitaran LA dan cuaca panas sekali. Anginnya pun panas," bebernya.
“Suhu udara hari ini 45 derajat celsius. Kemarin (5/9/2020) mencapai 48 derajat celsius. Puji Tuhan kami dan komunitas kami sehat semua,” sambung Jaurat Sianturi, diaspora Indonesia yang bermukim di California Selatan.
Cuaca ekstrem yang melanda California di libur panjang "Hari Buruh" ini juga berpotensi mengakibatkan kebakaran hutan dan lahan.
"Panasnya udara dan angin dalam beberapa hari ini disinyalir dapat memicu kebakaran hutan dan lahan. Kami mengimbau agar WNI hati-hati dan waspada," tukas Ardian.
KJRI Los Angeles kemudian merilis imbauan kepada WNI di wilayah itu tentang apa saja yang harus dilakukan saat terjadi gelombang panas.
Tips-tips dari KJRI Los Angeles di antaranya minum air yang cukup, membatasi kegiatan outdoor dengan tetap di rumah.
Kemudinan KJRI LA juga mengimbau agar WNI menggunakan sunblock dan pakaian yang nyaman.
Serta, jangan meninggalkan anak atau hewan peliharaan terlalu lama di mobil tanpa pengawasan.
KJRI LA juga mengimbau para WNI untuk saling menjaga kesehatan satu sama lain, dan mencantumkan nomor hotline KJRI LA di (213) 590-8095.
• Mengeluh Terlalu Panas, Penumpang Wanita Buka Pintu Darurat dan Duduk di Sayap Pesawat
• 10 Tempat Terpanas di Bumi, Ada Death Valley hingga Libya
• Fenomena Aneh Ratusan Rusa di Nara Park Duduk Berkumpul Bersama Setiap Musim Panas
• Tempat Terpanas di Dunia Ini Catat Rekor Suhu Tertinggi dalam 170 Tahun Terakhir
• 4 Kuliner Manis Khas Hawaii yang Nikmat Disantap saat Musim Panas
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Suhu California Hampir Capai 50 Derajat Celsius, KJRI LA Rilis Imbauan untuk WNI"