Breaking News:

Cegah Penyebaran Virus Corona, Mangkunegaran Jazz Festival 2020 Ditunda

Dalam rangka mencegah penyebaran virus corona, gelaran Mangkunegaran Jazz Festival 2020 ditunda.

Instagram.com/@mangkunegaranjazzfestival
Mangkunegaran Jazz Festival 2020 ditunda, Selasa (17/3/2020). 

TRIBUNTRAVEL.COM - Masih dalam kasus penyebaran virus corona, beberapa gelaran festival banyak yang ditunda.

Satu di antaranya adalah Mangkunegaran Jazz Festival 2020 di Solo.

Gelaran Mangkunegaran Jazz Festival 2020 secara resmi akan ditunda hingga batas waktu yang belum ditentukan.

Hal itu disebutkan dalam unggahan di akun Instagram mangkunegaranjazzfestival pada Jumat (13/3/2020).

Putusan ini telah disepakati oleh pihak penyelanggara dengan berbagai pihak seperti artis, pemerintah, dan seluruh instansi terkait dalam gelaran Mangkunegaran Jazz Festival 2020.

Melansir dari akun Instagram @mangkunegaranjazzfestival, tindakan penundaan tersebut diambil demi menjaga keamanan dan kesehatan para bintang tamu dan pengunjung.

Ada Virus Corona, KA Bandara Beroperasi Normal

Rencananya, gelaran yang bertema 'Serat Tripama' ini akan diselenggarakan pada Sabtu (11/4/2020).

Gelaran Mangkunegaran Jazz Festival 2020 akan dilaksanakan di Puro Mangkunegaran, Solo, Jawa Tengah.

Menurut tema yang diusung tersebut, gelaran ini memiliki makna Tiga Suri Tauladan menurut Karya KGPAA Mangkunegaran IV (1809-1881) yang ditulus dalam Tembang Dhangdanggula sebanyak 7 pada (bait), mengindahkan keteladanan Patih Sundawa (Bambang Sumantri), Kumbakarna dan Suryaputra (Adipati Karna).

TONTON JUGA:

2 dari 2 halaman

Berlokasi di Pura Mangkunegaran, rencananya gelaran tahunan di Solo ini akan menyajikan pertunjukan dengan latar keraton dan modern artisy.

Menurut unggahan di akun Instagram Mangkunegaran Jazz Festival 2020, pengambilan latar itu melalui kebudayaan dengan jalur modern.

Tentu saja gelaran ini akan meriah dan cocok buat menikmati momen malam mingguan di Solo.

Berdasarkan video yang diunggah, rencananya akan banyak acara yang disajikan untuk menghibur para pengunjung.

Cegah Penyebaran Virus Corona, 20 Tempat Wisata di Jogja Ditutup Sementara

Catat! 30 Tempat Wisata di Jakarta yang Ditutup untuk Cegah Penyebaran Corona

16 Tempat Wisata di Jawa Tengah yang Ditutup Sementara untuk Cegah Corona

Cegah Virus Corona, 8 Candi di Jogja Ditutup 14 Hari

Virus Corona di Prancis, Menara Eiffel hingga Museum Louvre Ditutup

(TribunTravel.com/Nurul Intaniar)

Selanjutnya
Sumber: Tribun Travel
Tags:
Cegah Penyebaran CoronaMangkunegaran Jazz Festival 2020Solo Soto Kwali Beskap Irdawati, S.Kep.,Ns.,M.Si.Med
BeritaTerkait
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved