Breaking News:

Promo Tiket KA Sriwijaya Maret 2020, Kelas Eksekutif Cuma Rp 175 Ribu

Di bulan Maret 2020, PT KAI memberikan promo Maret Gercep (Gerak Cepat) untuk pembelian tiket KA Sriwijaya.

Penulis: Ratna Widyawati
Editor: Sinta Agustina
Instagram/@rfdivre4
KA Sriwijaya yang melayani rute perjalanan Tanjungkarang-Kertapati pp. 

TRIBUNTRAVEL.COM - Kabar gembira bagi traveler yang suka bepergian menggunakan kereta api, pasalnya di bulan Maret 2020 ada promo yang diberikan PT KAI.

Pada Maret 2020, PT KAI memberikan promo Maret Gercep (Gerak Cepat) untuk pembelian tiket KA Sriwijaya.

KA Sriwijaya merupakan kereta api penumpang kelas eksekutif dan ekonomi yang dioperasikan PT KAI dibawah naungan Divisi Regional IV Tanjungkarang.

Untuk rutenya, KA Sriwijaya ini melayani perjalanan Tanjungkarang-Kertapati pp.

Promo Tiket KA Sriwijaya Maret 2020

Dilansir TribunTravel dari akun Instagram resmi @kai121_, Selasa (10/3/2020), promo tiket KA Sriwijaya bisa traveler dapatkan dengan tarif berikut ini:

1. Kelas Eksekutif: Rp 175.000

2. Kelas Ekonomi: Rp 140.000

Jadwal KA Gajahwong Maret 2020, Simak Tarif dan Daftar Stasiun Pemberhentiannya

Perlu diketahui, promo tiket KA Sriwijaya ini berlaku untuk keberangkatan Senin-Kamis, pada 9-12 dan 16-19 Maret 2020.

Traveler bisa memesan tiket KA Srwijaya ini melalui aplikasi KAI Access, web kai.id atau kanal penjualan resmi lainnya.

2 dari 4 halaman

Cara Pesan Tiket KA Melalui Aplikasi KAI Access

Berikut ini cara memesan tiket kereta api menggunakan aplikasi KAI Access:

- Unduh aplikasi KAI Access

Aplikasi KAI Access.
Aplikasi KAI Access. (TRIBUNTRAVEL.COM/NURUL INTANIAR)

Untuk memesan tiket bisa dibeli melalui aplikasi KAI Access, traveler perlu menginstal aplikasi KAI Access terlebih dahulu.

Traveler dapat mengunduh aplikasi tersebut di App Store maupun Play Store.

- Membuat akun

Pendaftaran akun bisa dilakukan dengan menggunakan email atau nomor handphone.

Gunakan e-KTP untuk mengisi identitas yang diperlukan.

- Pilih jenis kereta api

Setelah mendaftar dengan email atau nomor telepon, langkah berikutnya memilih kereta.

3 dari 4 halaman

Terdapat menu 'local train' untuk melakukan pemesanan Kereta Api Lokal, dan 'intercity lokal' untuk kereta api antar kota atau provinsi.

Tonton juga:

- Pilih tanggal keberangkatan

Pilihlah tanggal keberangkatan kereta yang ingin traveler pesan.

Setelah itu, traveelr harus memilih waktu keberangkatan kereta yang tersedia.

Traveler juga dapat menentukan kursi yang akan dipilih, jika masih tersedia.

Setelah memesan dan melakukan transaksi pembelian tiket KA, akan muncul nama dan nomor identitas akun pada halaman e-ticket.

- Pembayaran

Untuk metode pembayaran kereta api lokal bisa dilakukan melalui e-wallet (dompet elektronik) LinkAJA, jadi traveler perlu menginstal aplikasi LinkAja dan melakukan transaksi pembayaran melalui LinkAja.

Sedangkan untuk metode pembayaran kereta api jarak jauh terdapat berbagai jenis pembayaran, mulai dari LinkAja, ATM/Mobile Banking/Internet Banking, Gerai Retail hingga Kartu Kredit.

4 dari 4 halaman

- Boarding

Setelah melakukan pembayaran, simpan bukti pembayaran untuk ditukarkan di stasiun sebelum keberangkatan.

Tunjukan bukti tersebut kepada petugas stasiun, petugas pun akan melakukan proses boarding dengan memindai e-ticket.

Petugas akan mencocokkan e-ticket dengan kartu identitas asli calon penumpang.

Mulai 10 Maret 2020, KA Argo Parahyangan Punya Jadwal Baru Rute Bandung-Jakarta PP

Jadwal KA Argo Lawu Fakultatif dan KA Argo Dwipangga Fakultatif Kelas Eksekutif Maret 2020

Jadwal Tambahan KA Argo Parahyangan Rute Bandung-Gambir PP, Berlaku Mulai 10 Maret 2020

Promo Tiket KA Argo Cheribon, Berlaku Sepanjang Maret 2020

Jadwal KRL Relasi Tanah Abang-Rangkasbitung, Berlaku Mulai Maret 2020

(TribunTravel.com/Ratna Widyawati)

Selanjutnya
Sumber: Tribun Travel
Tags:
promo tiket kereta apiKA SriwijayaKAI Access
BeritaTerkait
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved