TRIBUNTRAVEL.COM - Traveloka kini melakukan ekspansi ke Australia, untuk mendukung terciptanya 20 juta kunjungan wisatawan mancanegara ke Indonesia.
Traveloka kini telah tersedia dan bisa diakses oleh para pengguna di Australia.
Hadirnya Traveloka di Australia menawarkan berbagai produk, di antaranya pesawat, hotel, paket tiket pesawat dan hotel, transportasi bandara, serta aktivitas & rekreasi.
Mengutip dari siaran pers yang diterima Tribun Travel, Kamis (28/2/2019), kunjungan wisman Australia ke Indonesia mencapai 1.301.200 pada 2018.
Diharapkan pada 2019, kunjungan wisman Australia naik sebesar 15%.
Pengguna di Australia kini sudah bisa mengakses langsung dari laman resmi atau lewat aplikasi Traveloka.
“Hari ini kami sangat antusias dapat kembali menambah negara baru di luar Asia Tenggara. Secara umum, Australia merupakan negara yang memiliki infrastruktur lebih baik dari sisi koneksi, pembayaran, dan adopsi internet," ujar Head of Global Partnership Traveloka, Yady Guitana.
Dengan hadirnya Traveloka di Australia bisa memberikan banyak pengalaman kepada para penggunanya.
Terkait dengan kemudahan produk yang ditawarkan Traveloka kepada warga Australia.
Tonton juga:
"Kami harap kehadiran kami di Australia dapat semakin memperkaya pengalaman hidup pengguna dengan mendapatkan beragam produk travel dan lifestyle dalam satu tempat," tambahnya.
Sebagai mitra co-branding Wonderful Indonesia, Traveloka memiliki misi dalam mendukung pemerintah dengan jaringan 20 juta kunjungan wisman ke Indonesia.
Berdasarkan Statiska.com pada 2018, Indonesia menempati posisi kedua setelah Selandia Baru terkait jumlah kunjungan wisatawan Australia.
Diharapkan ada kenaikan sekitar 15 persen kunjungan wisatawan Australia, yakni menjadi 1.500.000 pada 2019.
“Target pemerintah dalam menjaring 20 juta wisatawan mancanegara tidak akan bisa tercapai jika tidak bersinergi dengan pemain di industri. Bersama-sama Kemenpar dan Traveloka diharapkan sinergi ini dapat membantu tujuan bersama, dan kami akan terus mendorong Traveloka agar dapat eksis di pasar baru ini,” ujar Deputi Bidang Pengembangan Pemasaran 1, Kementerian Pariwisata Indonesia, Edy Wardoyo.
Menurut Menteri Pariwisata Indonesia, Arief Yahya, kunci dari pariwisata Indonesia adalah 3A, yakni Akses, Amenitasi, dan Atraksi.
Saat ini Traveloka telah menyediakan beragam pilihan produk transportrasi yang bisa dipilih.
Sehingga, wisatwan dapat mengakses destinasi dengan mudah.
Melalui akomodasi, pengguna mendapatkan amenitas yang sesuai dengan pilihannya.
Sementara itu untuk atraksi, pengguna dapat melakukan kegiatan menarik selama mengunjungi destinasi.
• Traveloka Eats Berikan Diskon Hingga 30 Persen, Cek Syarat dan Ketentuannya
• Hanya dengan Traveloka PayLater, Bisa Dapat Diskon Tambahan hingga Rp 500 Ribu
(TribunTravel.com/ Ayumiftakhul)