TRIBUNTRAVEL.COM - Dengan adanya platform media sosial Instagram, banyak orang yang mengunggah foto yang mereka sukai termasuk foto makanan.
Bagi beberapa orang, memotret foto makanan dengan tangkapan yang apik dan mengunggahnya bisa menjadi satu kesenangan tersendiri.
Namun bila kamu yang belum pernah membidik foto makanan sehingga menghasilkan tangkapan yang bagus ada beberapa tips yang perlu kamu perhatikan terlebih dahulu.
Berikut beberapa tips yang perlu kamu perhatikan agar foto makanan di Instagrammu tampak lebih keren.

1 . Foto dekat Jendela Agar Mendapat Cahaya Alami
Lokasi tempat berfoto mempengaruhi hasil foto makananmu meskipun dengan menggunakan kamera ponsel.
Meskipun sudah dilengkapi oleh flash, kamera ponsel tidak mempunyai sistem pencahayaan yang baik.
Oleh karena itu, cari meja yang dekat dengan jendela sehingga bisa mendapatan penerangan yang alami, pastikan cahaya yang masuk tidak terlalu terang dan tidak terlalu redup.
Bila kamu memotret pada malam hari, cari meja dengan pencahayaan yang cukup.
• 10 Trik Foto ala Kate Middleton dan Meghan Markle, Biar Hasil Jepretannya Sempurna!
2. Perhatikan Sudut Pengambilan Gambar
Sudut pengambilan gambar tidak begitu rumit namun perlu kamu perhatikan dengan seksama.
Ketika memoto makanan, biasanya ada dua sudut favorit yakni sudut 90 derajat atau berada tepat di atas makanan.
Atau juga dengan sudut 45 derajat, sehingga foto makanan yang dihasilkan terlihat seolah-olah seperti sedang dilihat oleh orang yang hendak menyantap makanan itu sendiri.
Ketika hendak memfoto makanan tersebut, usahakan tangan tidak bergoyang atau bergetar, bila ponselmu belum dilengkapi dengan fitur image stabilization, kamu bisa menahan napas beberapa detik selagi memotret.
• Trik Foto Makanan Agar Terlihat Lezat Seperti di Iklan, Ada yang Tambahkan Oli hingga Sabun Cair
3. Gunakan Aksesoris
Kamu bisa menggunakan aksesoris yang tersedia di sekitar sehingga makanan yang kamu foto bisa lebih Instagramable meskipun dipotret dengan menggunakan ponsel.
Ada beberapa aksesoris yang bisa kamu gunakan seperti sendok, garpu, piring saji atau beberapa taburan garnis baik di makanannya ataupun di sekeliling makanan itu sendiri.
• 5 Trik Foto Ponsel Agar Terlihat Seperti Fotografer Profesional, Cocok Buat Traveling
4. Jangan Salah Pilih Filter
Bila kamu tidak mempunyai keahlian menyunting foto, sekarang ada beberapa filter foto yang bisa kamu pakai.
Filter ini disediakan oleh beberapa aplikasi yang tersedia di Play Store seperti VSCO Cam, Adobe Lightroom, Snapseed dan masih banyak lagi.
Bila tidak ingin ribet, Instagram pun sudah mempunyai filter tersendiri seperti Valencia, Ludwig, X-Pro II, Crema, dan Amaro.
• 7 Bakso Paling Favorit di Bandar Lampung, Harganya Mulai Rp 13 Ribu
• 10 Hal Penting yang Wajib Kamu Lakukan di Jepang, dari Purikura hingga Izakaya
• 5 Fakta KIT KAT Jepang yang Nggak Banyak Turis Tahu, Udah Tahu Ada Coklat Panggang?
• Soroti Keseimbangan yang Terjadi di Bumi, Fotografer Ini Perlihatkan Dunia dengan Perspektif Unik
• Tips Memilih Powerbank untuk Traveling, Perhatikan Fitur Anti Overcharging agar Ponsel tidak Meledak
(TribunTravel.com/GigihPrayitno)