Breaking News:

Rekomendasi 6 Rujak Pindang Enak Kenyang di Bali, Harga di Bawah Rp 15 Ribu, Yuk Icip!

Nah, berikut ini ada 6 rekomendasi Rujak Pindang enak di Bali yang wajib banget kamu coba dari TribunTravel.com!

instagram.com/@fattymatty.id/
Rekomendasi Rujak Pindang Enak di Bali, Harga di Bawah Rp 15 Ribu 

TRIBUNTRAVEL.COM - Bali, pulau cantik yang punya banyak kuliner enak yang tak boleh dilewatkan.

Tak hanya ayam betutu, Bali punya kuliner lain yang siap memanjakanmu, satu diantaranya adalah rujak pindang.

Rujak Pindang mungkin masih asing di telinga, Traveler.

Jika biasany akamu menjumpai rujak dengan sambal gula merah yang melipah, akan menjumpai penampilan berbeda rujak pindang khas bali

Seperti namanya, rujak pindang ini memiliki kuah yang berasal dari air rebusan dari ikan pindang (biasa digunakan yaitu tuna atau lemuru atau sarden) yang dicampur dengan gula merah serta terasi.

Tak perlu khawatir walaupun berasal dri rebusan ikan rujak pindang sama sekali tak amis karena terdapat daun salam dan serai dalam perebusan kuah pindang.

Sedangkan untuk campuran buah rujak pindang sendiri cukup bervariasi antara lain timun, nanas, pepaya muda, kedondong, mangga muda, bengkoang yang dipotong pipih.

Perpaduan semua bahan tersebut menciptakan rasa gurih, segar, pedas dan asam yang meledak di mulut siap bikin kamu ketagihan.

Penasaran mau coba rujak pindang enak di Bali?

Nah, berikut ini ada 6 rekomendasi rujak pindang enak di Bali yang wajib banget kamu coba dari TribunTravel.com!

2 dari 4 halaman

1. Rujak Paon Inang Jaya

Nah, buat kamu yang nggak pengen melewatkan kelezatan Rujak Pindang di Bali wajib banget coba Rujak Paon Inang Jaya.

Rujak Paon Inang Jaya

Lokasi: Dharmasaba, Jl. A. Yani Utara, Bali

Harga: Rp 7 ribu

2. Rujak Men Nari

Rekomendasi lainnya, ada Rujak Men Nari yang punya menu Rujak Pindang super menggoda.

Buat yang ingin coba varian menu lainnya recommended tipat cantok dan plecingnya.

Rujak Men Nari

Lokasi: Jalan Kroya, Kesiman, Bali

3 dari 4 halaman

Harga: Rujak Rp 7 ribu , Tipat Rp 10 ribu

3. Warung Men Runtu

Rekomendasi Rujak Pindang yang ketiga adalah mampir ke Warung Men Runtu.

Warung Men Runtu satu ini siap memanjakan lidah kamu dengan Rujak pindangnya yang super lezat.

Juga nggak boleh lupa untuk coba Tipat Cantok, Tipat Plecing dan Bulungnya.

Warung Men Runtu

Lokasi: Men Runtu - Jalan Sekuta 32C Sanur, Bali

Harga: Rp 4 ribu - Rp 15 ribu

4. Rujak Siki

Buat pecinta para rujak wajib banget coba Rujak Pindnag di Rujak Siki satu ini.

4 dari 4 halaman

Rujak Pindang di sini rasanya pas dan nggak berasa amis.

Rujak Siki Kertanegara

Lokasi: Jalan Kertanegara No. 99 Ubung, Bali

Harga: Rp Rujak 7 ribu

5. Rujak Bu Agung

Rujak Pindang ala-ala rumahan ini bisa kamu coba sata mampir ke Rujak Bu Agung.

Rujak Bu Agung

Lokasi: Jalan Pulau Ambon No. 8, Bali

Harga: Rp 7 ribu

6. Rujak Mbok Ucik Sanur

Bayangkan gimana nikmatnya makan Rujak Pindang plus plecing pedas maknyus di tengah hawa lapar yang melanda ini Traveler.

Rujak Mbok Ucik Sanur

Lokasi: Jalan Tukad Bilok No. 65 Sanur, Bali

Harga: Mulai Rp 7 ribu

Happy Yummy traveling!(*)

(TribunTravel.com/Wahyu Vitaarum)

Selanjutnya
Sumber: Tribun Travel
Tags:
rujak pindangBaliRujak Paon Inang Jaya Mepamit Handry Satriago
BeritaTerkait
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved