TRIBUNTRAVEL.COM - Ratu Elizabeth II merupakan satu anggota kerajaan Inggris yang terkenal dengan kebiasaanya yang unik.
Termasuk cara makan.
Dikutip TribunTravel.com dari laman Travel and Leisure, kebiasaan makan dan minum Ratu Elizabeth II terbilang agak pilih-pilih.
Mulai dari meminta koktail gin dengan berbagai syarat dan melarang semua anggota keluarga kerajaan Inggris makan kerang.
Satu hal baru yang terungkap dari kebiasaan makan Ratu Elizabeth II adalah caranya makan pisang.
Tidak seperti orang kebanyakan, yang menggigit buah pisang begitu kulitnya dikupas.
Namun, Ratu Elizabeth II memakannya dengan cara yang sangat 'royal.'
Yakni dengan pisau dan garpu.

Hal ini diungkapkan oleh mantan koki kerajaan Darren McGrady.
Darren menjelaskan di dalam bukunya yang berjudul Eating Royally, Ratu Elizabeth II makan buah pisang dengan peralatan makan untuk menghindar dari 'terlihat seperti seekor monyet.'
Menurut The Sun, Darren menjelaskan metode yang disukai Ratu untuk makan buah pisang adalah memotong bagian atas dan bawahnya, baru memotong kulit pisang dalam posisi membujur.
Ratu Elizabeth II kemudian mengambil pisang dan memotongnya menjadi potongan-potongan kecil, lalu akhirnya memakannya dengan garpu dan pisau.
Darren McGrady lebih lanjut menjelaskan, pisang adalah satu dari sedikit makanan berzat tepung yang Ratu Elizabeth II suka.
Sebaliknya, Ratu Elizabeth II makan lebih banyak seperti burung.
Ratu Elizabeth II suka makanan ringan, termasuk ikan bakar dan sayuran.
Ketika Ratu Elizabeth II tidak makan dengan tamu kehormatan dan rekan bangsawan di acara makan malam negara resmi, Ratu Elizabeth II hidup dengan aturan "tanpa zat pati."
Ini berarti, Ratu Elizabeth II menghindari "kentang, nasi, atau pasta untuk makan malam."
Kebiasaan makan Ratu Elizabeth II yang lain adalah menghindari bawang putih, tidak makan dengan tangan, serta kemungkinan menambah koktail hingga gelas keempat.
(TribunTravel.com/Rizki A. Tiara)