TRIBUNTRAVEL.COM - Memasuki musim dingin, Hong Kong Disneyland Resort (HKDL) bakal menyajikan persembahan menakjubkan melalui rangkaian acara “A Disney Christmas”.
Jadi, kalau Anda sedang merencanakan liburan di dua bulan penghujung tahun 2018 ini, kesempatan ini bisa menjadi pilihan yang menarik.
Hong Kong Disneyland akan bertransformasi menjadi keajaiban musim dingin yang penuh dengan kegembiraan.

Tina Leung, Communication and Public Affairs Hong Kong Disneyland menyampaikan, rangkaian "A Disney Christmas" akan dimulai dari tanggal 15 November 2018 hingga 1 Januari 2019.
Sangat banyak penawaran menarik dan paket liburan yang spesial disiapkan untuk para pengunjung, mulai dari pertunjukan spesial, puluhan jenis makanan baru, hingga pengalaman menginap yang seru.

Tribuntravel.com berkesampatan melihat langsung cuplikan keseruan tersebut pada 11-13 Oktober lalu.
Berikut sederet keseruan yang bakal disuguhkan "A Disney Christmas":
1. Mickey and Friends Christmastime Ball

Ini adalah sebuah pertunjukan spesial yang dirancang hanya untuk Natal, mengajak para tamu untuk merasakan semangat liburan yang tak terlupakan.
Pertunjukan ini akan menampilkan lagu Natal dan tarian oleh Mickey, Minnie, Donald Daisy, Goofy, Pluto, dan banyak lagi pertunjukan baru di Castle Club.
2. Fantasy Gardens Wintertime Market
Jika ingin mengabadikan momen Natal yang sempurna bersama keluarga, maka spot ini menjadi pilihannya.

Terletak di area Fantasyland, tamu akan disuguhkan latar belakang yang sempurna untuk mengabadikan momen Natal.
Tak hanya itu, di tempat ini tamu bisa mendapatkan suguhan dan gift spesial.
3. A Magical Twillight Snowfall
Di sini Anda dapat menyaksikan pertunjukan yang seru.
Saat senja tiba, pohon Natal baru yang megah akan berkilauan selama pertunjukan "Pohon Harapan".

Dihiasi dengan ornamen baru yang indah dan tertanam dengan lampu LED, pohon Natal akan berfungsi sebagai ikon sejati musim ini.

Sementara itu, keseruan akan memenuhi area karena setiap keinginan orang akan salju diberikan selama "A Magical Twillight Snowfall".
4. Kemunculan Pertama Duffy and Firiends di HK Disneyland
Para tamu akan berkesempatan bertemu langsung dengan tokoh Disney termasuk Mickey dan lainnya dengan penampilan khusus selama liburan musim dingin ini.

Ada juga kesempatan langka yang bisa Anda saksikan, yakni kemunculan pertama sederet tokoh Disney ke Hong Kong Disneyland.

Ada Duffy, ShellieMay, Gelatoni dan StellaLou yang bakal memperkenalkan busana khusus musim dingin mereka tahun ini.
5. Santa Goofy
Sepanjang musim, tamu dapat mampir untuk menyapa Santa Goofy di Kantor Pos Natal di Main Street USA.

Tamu juga diundang untuk menyampaikan harapan terbaik mereka kepada teman dan keluarga di Indonesia dengan kartu pos yang baru dibuat dengan cap pos khusus Santa Goofy.

6. Paket Liburan dan Hadiah Disney di Seluruh Resort
Bakal ada lebih dari 80 pilihan makanan dan minuman baru yang khusus dihadirkan di seluruh resort selama liburan musim dingin.

Jangan lewatkan mengicipi camilan Natal seperti marshmallow Mickey dan Minnie dengan tema baru.
Jika ingin merasakan pengalaman bersantap spesial, Anda bisa pergi ke Hong Kong Disneyland Hotel untuk menikmati teh sore Natal atau makan malam di kafe Walt's Cafe.
Nah, yang menarik lagi akan ada lebih dari 100 item spesial Natal yang ditawarkan, sehingga para tamu dapat menemukan hadiah sempurna untuk dibawa pulang.

7. Pengalaman Menginap yang Tak Terlupakan
Ada tiga pilihan hotel di Hong Kong Disneyland, yakni Disney Hollywood Hotel, HongKong Disneyland hotel dan Disney Explorers Lodge.
Tamu yang menginap di salah satu dari tiga hotel selama waktu Natal akan menerima souvenir Natal gratis yang dapat dikumpulkan, termasuk kotak perlengkapan pribadi, sandal Disney unik dan stiker pintu.

Tamu hotel juga bisa ikut langsung dalam event khusus Natal yang ada di tiga hotel.
Di Hong Kong Disneyland Hotel, Anda bisa bernyanyi bersama dengan tim paduan suara Goofy.
Anda juga bisa memulai Perjalanan Natal di Disney's Hollywood Hotel.
Nah, kalau di Disney Explorers Lodge para tamu bisa bergabung di kelas Disney Snowman Cupcake untuk mencoba pengalaman membuat kue.
Serunya, para tamu juga bisa membuat cinderamata Natal karya Anda sendiri di kegiatan Seni & Kerajinan yang bisa ditemui di ketiga hotel.

Para tamu juga dapat check-in di Hong Kong Disneyland Hotel Kingdom Club Frozen Suite yang baru, pengalaman seru bagi penggemar film animasi "Frozen".

Dengan tema bersalju yang indah dan dekorasi yang terinspirasi Frozen, para tamu akan dibawa dalam dunia Anna dan Elsa yang terasa di seluruh sudut ruangan.

Asyik kan?
Selain "A Disney Christmas", Hong Kong Disneyland juga telah mempersiapkan perayaan istimewa merayakan ulang tahun Mickey Mouse ke 90 tahun bertajuk "World's Biggest Mouse Party".
Simak ulasannya di sini.
Informasi Harga Tiket masuk 2018:
1. Standard Day (Umur 12-64 tahun) = HK$ 619 (1-Day ticket), HK$799 (2-Day ticket)
2. Child (Umur 3-11 tahun) = HK$ 458 (1-Day ticket), HK$ 589 (2-Day ticket)
3. Senior (Umur 65 tahun keatas) = HK$100 (1-Day ticket), HK$ 170 (2-Day ticket)