Breaking News:

Kafe di Taiwan Ini Tawarkan Es Krim Anak Anjing yang Imut, Bikin Tak Tega Memakannya

Sekilas penampakan ini seperti memperlihatkan seekor anak anjing lucu yang sedang duduk termenung. Namun sebenarnya bukan.

Penulis: Ambar Purwaningrum
Editor: Apriani Alva
Via buzzfeed.com
Es krim anak anjing 

Laporan Wartawan TribunTravel.com, Ambar Purwaningrum

TRIBUNTRAVEL.COM - Sekilas penampakan ini seperti memperlihatkan seekor anak anjing lucu yang sedang duduk termenung.

Ukurannya yang kecil membuat kita gemas melihatnya.

(buzzfeed.com)

Namun gambar selanjutnya menunjukkan anjing itu yang sedang dipotong-potong.

Anehnya tak ada darah di sana.

Meski terkesan menyeramkan, benda yang menyerupai anjing ini sebenarnya bukan hewan, melainkan es krim yang dibuat menyerupai anak anjing.

Dilansir TribunTravel.com dari laman nextshark.com, sebuah kafe di Taichung, Taiwan bernama Sowing the Sweets mendadak viral setelah memposting produk terbarunya di media sosial.

(buzzfeed.com)

Kuliner yang dimaksud bukan makanan yang berkuah atau pedas, melainkan es krim.

Penampilan es krim yang benar-benar menyerupai anak anjing ini, membuat kagum banyak orang.

Detailnya benar-benar mirip seperti anak anjing.

(Via deskgram.org)
2 dari 2 halaman

Mulai dari bulu, telinga, ekor, hidung, sampai bagian kuku.

Es krim rasa cokelat dan kacang ini membuat siapapun enggan memakannya.

Apalagi jika memperhatikan ekpresi polos anjing lucu tersebut, tentu membuatmu semakin tak tega menghancurkannya.

Bagi kamu yang berminat mencobanya tak perlu merogoh kocek dalam-dalam.

Cukup dengan mengeluarkan uang 8 dolar AS atau setara Rp 115 ribu kamu bisa mendapatkan satu es krim anak anjing ini.

Bagaimana guys?

Berminat?

Jika ya, segera langkahkan kakimu untuk memesan tiket penerbangan menuju Taiwan dan lihat sendiri seberapa miripnya es krim ini dengan anak anjing.

Selanjutnya
Sumber: Tribun Travel
Tags:
nextshark.comTaiwanTribunTravel.com Jimmy Lin Hsuan-yen Tsai Tsai Ing-wen
BeritaTerkait
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved