TRIBUNTRAVEL.COM - Baru saja kabar tersiar mengenai pernikahan Pangeran Harry dan Meghan Markle.
Hal ini adalah pernikahan kerajaan yang paling disorot beberapa minggu terakhir ini, namun dibaliknya segelintir kisah pilu terselip di baliknya.
Hal ini adalah kisah Lady Diana, ibu dari Pangeran Harry yang telah meninggal pada 1997 silam, menisakan kisah mendalam bagi semua orang yang mengenalnya.
Hal ini lantaran Lady Diana dikenal sebagai ratu yang dicintai semua orang karena sikapnya yang rendah hati dan kerap kali melakukan kegiatan sosial.
Kembali melihat kebelakang tepatnya tahun 1989, Lady Diana rupanya pernah melakukan kunjungan ke Indonesia.
Kunjungannyapun sungguh berkesan, dan menyentuh hati rakyat Indonesia kala itu.
Bukan seperti kunjungan kaum moderat ke Indonesia pada umumnya, kedatangannya justru lebih dari itu.
Lady Diana datang dan menyempatkan diri untuk melihat beberapa penderita penyakit kusta di RS Sintala Banten.
Sebagai seorang putri raja dari kasta tertinggi di Inggris, Lady bahkan tanpa ragu menyentuh para penderita kusta yang dirawat di sana.
Padahal para pejabat yang mendampingi Lady Diana sempat melarang putri Inggris itu melakukan hal demikian, berikut ini potret kemanusiann yang sempat dilakukan Lady Diana dalam kunjungannya ke Indonesia tahun 1989 silam.
1. Lady Diana bertemu dengan beberapa penderita kusta

Lady Diana dalam kunjungannya ke Indonesia 1989.
2. Tanpa ragu bahkan Lady Diana menyentuh mereka

Lady Diana dalam kunjungannya ke Indonesia 1989.
3. Lady Diana juga bertemu dengan anak-anak di sana

Dengan ramah bermain dan bercengkerama dengan anak-anak.
4. Lady Diana diapit para pejabat Indonesia

Saat bersama para petinggi Indonesia.
5. Sambutan hangat kedatangan Lady Diana

Sambutan kedatangan putri Diana
6. Lady Diana Berjumpa dengan Presiden Soeharto dan diperlihatakan Keris, senjarta asli budaya Jawa

Memperlihatkan senjata asli Indonesia.
7. Seorang pasien kusta bersalaman dengan Lady Diana

Bersalaman dengan penderita kusta.
Itulah potret menyentuh yang dilakukan Lady Diana dalam kunjungannya ke Indoensia.
Artikel ini telah dimuat di Intisari.grid.id dengan judul Inilah Foto-fota saat Lady Diana Berkunjung ke Tanah Air, 'Merakyat