Breaking News:

Serem sih, tapi Tradisi 'Potong Mata' Pakai Silet oleh Tukang Cukur di China Ternyata Berkhasiat

Praktik 'eye shaving' yang nampak seram ini sebenarnya bertujuan untuk menangani beberapa masalah kesehatan mata.

Editor: Sri Juliati
Euronews
Praktik 'eye shaving' yang nampak seram ini sebenarnya bertujuan untuk menangani beberapa masalah kesehatan mata. 

TRIBUNTRAVEL.COM - Setelah mengasah siletnya, seorang tukang cukur memegang mata pelanggannya dan memasukkan silet di kelopak mata.

Ini mungkin terdengar seperti adegan dalam film thriller, tapi ini adalah bagian dari tradisi di Chengdu, China.

Praktik 'eye shaving' yang nampak seram ini sebenarnya bertujuan untuk menangani beberapa masalah kesehatan mata.

Dilansir dari euronews.com, prosedur ini biasanya dilakukan oleh tukang cukur di pinggir jalan yang akan menggosok cairan obat dengan silet atau pisau logam di tepi mata.

Dokter mata dari Rumah Sakit Rakyat Provinsi Sichuan, Qu Chao menjelaskan, praktik ini untuk mengobati kelenjar minyak atau minyak di kelopak mata.

"Pasien akan merasa, mata mereka kering dan tidak nyaman, namun ketika matanya dipotong, kemungkinan besar dia hanya 'mencukur' kelenjar meibom."

"Dia juga akan memijat mata untuk membuat pasien merasa nyaman," katanya.

Dalam praktik ini, seorang tukang cukur bernama Liu Deyuan biasa mencelupkan silet/pisau cukurnya ke dalam air bersih dulu.


Tradisi kesehatan China
Tradisi kesehatan China (youtube.com)

Dia kemudian menggunakan satu tangan untuk membuka kelopak mata pelanggan sambil memegang pisau cukurnya di tangan yang lain.

Dengan lembut dia kemudian menggoreskan pisau di permukaan bagian dalam kedua kelopak matanya.

2 dari 2 halaman

Seluruh proses mengerikan ini memakan waktu sekitar lima menit.

Praktik mengerikan ini sebenarnya juga dilakukan di banyak rumah sakit sekitar 70 tahun yang lalu.

Yakni untuk mengobati trachoma, tapi telah dihapuskan karena penyakit itu tak lagi banyak dan teknologi medis juga sudah semakin maju.

Sehingga tidak memerlukan lagi praktik tradisional semacam itu.

Memotong atau mencukur mata ini dapat menghapus bisul dan jaringan parut di bawah kelopak mata pasien trachoma.

Selain itu, juga menstimulasi mata sehingga mereka akan mengeluarkan cairan untuk melembabkan soket mata.

Kebersihan sangat penting dalam tradisi ini karena salah-salah dapat menyebarkan infeksi penyakit mata di antara para pelanggan.

Artikel ini telah tayang di intisari.grid.id dengan judul Tradisi Potong Mata Oleh Tukang Cukur di Cina Menggunakan Silet

Selanjutnya
Sumber: Grid.ID
Tags:
ChengduSichuanChina
BeritaTerkait
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved