Laporan Wartawan TribunTravel.com, Apriani Alva
TRIBUNTRAVEL.COM - Gurun Sahara dikenal sebagai tempat dengan suhu udara terpanas di dunia.
Jika dilogika, tentu lokasi terpanas ini akan sangat mustahil akan disapa oleh salju.
Namun nyatanya fenomena yang tak logis tersebut benar-benar ada.
Fenomena langka turunnya salju di Sahara terjadi pada Minggu (07/01/2018) seperti dilansir TribunTravel.com dari laman Kompas.com.
Sahara diselimuti salju setebal 40 sentimeter.
Kejadian unik ini tentu membuat banyak orang bertanya-tanya apa yang sebenarnya terjadi.
Semakin tak masuk akal, fenomena ini terjadi saat di belahan bumi lain mengalami cuaca ekstrem.
Usut punya usut, ternyata peristiwa langka ini disebabkan oleh tekanan tinggi di Eropa.
Tekanan tinggi tersebut membuat udara dingin begerak dari Afrika Utara menuju Gurun Sahara.
Forbs menjelaskan pada Senin (08/01/2018), massa udara dingin tersebut naik hingga 3.2810 kaki di Ain Sefra, sebuah kota yang dikelilingi oleh Pegunungan Atlas.
Dilansir TribunTravel.com dari laman independent.co.uk, salju mulai turun di Gurun Sahara pada Minggu pagi (09/01/2017).
Fenomena ini telah berulang ketigakalinya selama 40 tahun terakhir yang dikenal dengan sebutan The Gateway to the Desert.
Pada tahun 1979, badai salju berlangsung selama tiga puluh menit yang menghentikan berbagai aktivitas dan lalu lintas.
Dua tahun lalu, salju kembali datang selama satu hari.
Satu tahun kemudian, kota tersebut diguyur hujan salju.
Fenomena salju di Gurun Sahara memang terdengar cukup mengerikan, namun juru bicara Met Office mengatakan pada The Independent, hal itu cukup wajar jika dilihat dari lokasinya.
"Sepertinya gambar salju diambil di wilayah yang lebih tinggi di bagian utara sekitar Atlas, jadi tak mengherankan jika daerah tersebut bisa melihat salju.
"Dengan kondisi di Eropa saat ini, yang memberi kami cuaca dingin selama akhir pekan, dorongan udara dingin ke Selatan membawa salju."
Dilansir TribunTravel.com dari berbagai akun Instagram, berikut 7 foto dan video salju yang menyelimuti Gurun Sahara.
1. Foto salju di Gurun Sahara diambil pada 9 Januari 2018
2. Potret Gurun Sahara di Ain Sefra
3. Bukit yang merah orange kini sebagian berwarna putih
4. Fenomena normal yang terjadi empat kali dalam 37 tahun
5. Gurun terpanas diguyur salju