TRIBUNTRAVEL.COM - Beberapa tahun lalu, awam dihebohkan dengan Panama Papers.
Yaitu kumpulan 11,5 juta dokumen rahasia yang dibuat oleh penyedia jasa perusahaan asal Panama, Mossack Fonseca.
Dokumen ini berisi informasi rinci mengenai lebih dari 214 ribu perusahaan luar negeri, termasuk identitas pemegang saham dan direkturnya.
Hampir serupa dengan Panama Papers, International Consortium of Investigative Journalist (ICIJ) kembali merilis hasil investigasi global mengenai rahasia finansial kaum kaya dan berkuasa.
Dilansir dari kontan.co.id, laporan ini dinamakan Paradise Papers.
Nah, bicara soal Panama Papers yang sempat membuat heboh pada awal 2016, ternyata ada beberapa fakta menarik tentang negara Panama.
Meski bukan negara yang asing di telinga, kenyataannya nama Panama tidaklah terkenal sebelum skandal Panama Papers mengemuka.
Padahal, negara dengan tersebut memiliki beberapa hal menarik, termasuk pernah mendapat predikat sebagai negara paling bahagia di dunia.
1. Panama adalah satu-satunya tempat di dunia di mana kamu dapat melihat matahari terbit di Samudera Pasifik dan terbenam di Samudera Atlantik.
2. Panama memegang kendali penuh Terusan Panama pada tahun 1999, yang sebelumnya diurus oleh pasukan AS.
3. Pada jarak paling sempit, Panama hanya memisahkan Samudra Atlantik dan Pasifik sejauh 80 km.
4. Panama telah menetapkan rekor multi-dunia di bidang burung dan ikan, karena menaungi lebih banyak burung dari gabungan Amerika Serikat dan Kanada.
5. Panama memiliki satwa liar paling beragam dari semua negara di Amerika Tengah.
Ini adalah rumah bagi spesies Amerika Selatan dan Amerika Utara.
6. Panama merupakan rumah bagi lebih dari 10.000 spesies tanaman yang berbeda.
Termasuk 1.200 varietas anggrek, 678 pakis dan lebih dari 1.500 varietas pohon.
7. Dolar AS adalah mata uang resmi dan digunakan untuk tagihan tapi mata uang nasional mereka tetapkah Balboa.
8. Panama terletak sebelah selatan dari jalur badai, sehingga umumnya tidak terpengaruh oleh badai tropis atau badai lainnya.
9. Panama memiliki populasi terendah di Amerika Tengah.
Sekitar 70 persen dari populasi adalah campuran dari Eropa dan penduduk asli Amerika.
10. Terusan Panama (Panama Canal) dibangun oleh US Army Corps of Engineers antara 1904 dan 1914.
11. Dengan garis pantai sepanjang 5.637 kilometer dan lebih dari 1.518 pulau, Panama memiliki lebih banyak pantai dari yang bisa dibayangkan.
12. Panama memilih Presiden wanita pertama di tahun 1999, yaitu Mireya Moscoso.
13. Baseball adalah olahraga yang paling umum di negara itu, bersama dengan tinju dan sepakbola.
14. Kebanyakan pensiunan adalah pemilik real estate dan pembeli di Panama.
Dengan demikian, Panama dianggap sebagai satu tempat terbaik di dunia untuk para pensiunan.
15. Negara paling bahagia di dunia tahun 2014 versi Gallup-Healthways.
Berita ini sudah dimuat di intisari.grid.id dengan judul Selain Panama Papers, Inilah 15 Fakta Menarik dari Panama yang Menjadi Negara Paling Bahagia di Dunia 2014