Laporan Wartawan TribunTravel.com, Wahyu Vitaarum
TRIBUNTRAVEL.COM - Traveler, kalau bicara tentang makanan memang nggak bakalan ada habisnya.
Jangan biarkan momen seru ini dihabiskan tanpa mencicipi makanan yummy yang ada di destinasi travelingmu.
Well, apalagi berkesempatan untuk mengunjungi tempat makan yang memiliki konsep super unik.
Yups, khususnya jika kamu sedang melewatkan waktu traveling di Norwegia.
Negara yang ada di kawasan Eropa ini memang pas banget untuk dijadikan destinasi travelingmu.
Di negara cantik ini, jangan sampai melewatkan momen seru untuk menikmati serunya makan di dasar laut.
Tepatnya di Desa Baly, yang berada di garis pantai di Norwegia paling selatan ini akan mengajakmu makan seru antinmainstream.
Siap-siap merasakan gokilnya makan di dalam ruangan yang terletak di dasar laut dengan view ikan-ikan bawah laut yang berlalu-lalang.
Untuk soal keamanan kamu nggak perlu mempertanyakan, karena restoran ini dilengkapi dengan sistem keamanan bangunan dengan tembok yang sangat tebal.
Bayangkan gimana serunya makan seru sambil memandang ikan-ikan cantik dari dinding kaca selebar 36 kaki.
Nggak cuma itu, bahkan buat kamu yang memang penegn menikmati makan santai dengan suasana yang romantis dan dramatis, restoran bawah laut ini jadi pilihan yang tepat buat kamu.
Nah, udah kebayang kan gimana serunya makan sambil ditemani oleh si ikan-ikan manis yang sedang bermain di lautan lepas?