Breaking News:

Sering jadi Dilema Mana yang Lebih Bersih, Cuci Tangan dengan Sabun vs Hand Sanitizer? Jawabannya. .

Bisa jadi sampai saat ini kamu belum menemukan jawaban yang pasti, mana dari dua aktivitas tersebut yang lebih ampuh dalam membersihkan kuman.

Editor: Sri Juliati
wixstatic.com
Cuti tangan atau Hand Sanitizer? 

TRIBUNTRAVEL.COM - Pertanyaan ini mungkin pernah terbesit di dalam pikiranmu.

Utamanya bagi para traveler dan pendaki gunung.

Di saat tidak banyak air di gunung, menggunakan hand sanitizer tentu jadi solusinya.

Tapi, kok masih merasa kurang bersih, ya?

Bisa jadi sampai saat ini kamu belum menemukan jawaban yang pasti.

Mana dari dua aktivitas tersebut yang lebih ampuh dalam membersihkan kuman.

Nah, kamu sudah sangat tepat membuka artikel ini untuk mendapatkan jawabannya.

Dilansir dari abcnews.go.com, ada penelitian ini dilakukan oleh University of Maryland.

Percobaan ini dilakukan dengan mengolesi tangan dengan bakteri E. coli dan mencoba membersihkannya dengan hand sanitizer yang mengandung alkhol dan sabun biasa.

Waktu 20 detik digunakan untuk membersihkan tangan dari bakteri tersebut.

2 dari 2 halaman

Hasilnya, hal pertama yang mereka perhatikan adalah, pembersih tangan berbasis alkohol jelas bekerja dengan baik.

Sebenarnya, CDC mengatakan, sebaiknya menggunakan pembersih tangan yang mengandung setidaknya 60 persen alkohol.

Sementara untuk sabun, sabun anti bakteri hanya sedikit lebih baik dari sabun biasa.

Para ahli mengatakan, mencuci dengan sabun dan air adalah pilihan pertama, terutama jika kamu memiliki kotoran yang terlihat di tangan.

Sanitizer tidak bisa menghilangkan kotoran itu.

Hand sanitizer sangat bagus ketika kamu tidak bisa menggunakan sabun dan air.

Ini sebenarnya lebih efektif untuk menghilangkan kuman karena bahan ini bisa membunuh mereka daripada hanya menghilangkannya.

Jadi, sudah tahu kan mana yang paling baik?

Berita ini sudah dimuat di Grid.id dengan judul Cuci Tangan VS Hand Sanitizer, Mana nih yang Lebih Bersih?

Selanjutnya
Sumber: Grid.ID
Tags:
MarylandTribunTravel.com
BeritaTerkait
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved