Laporan Wartawan TribunTravel.com, Sinta Agustina
TRIBUNTRAVEL.COM - Selain Sumatera Utara dan Sumatera Barat, Provinsi Aceh kerap menjadi incaran turis untuk berwisata.
Terletak di ujung barat Indonesia, Provinsi Aceh memiliki beragam destinasi, mulai dari wisata alam, religi, hingga kuliner.
Nah, jika sedang berwisata ke Aceh, wajib untuk mencicipi lima hidangan khas Negeri Serambi Mekkah ini.
1. Ayam tangkap

Sesuai dengan namanya ayam tangkap merupakan hidangan ayam yang digoreng bersama jeruk nipis, daun kemurui, serai, daun jeruk purut, dan daun pandan.
Wajib hukumnya makan ayam tangkap di Banda Aceh, apalagi jika dimakan bersama sambal kecap yang sedap.
2. Mi Aceh

Berbeda dengan hidangan mi pada umumnya, mi Aceh terasa kuat bumbu dan rempahnya.
Dengan kuah yang kental, mi Aceh disajikan bersama kepiting, udang, cumi-cumi, dan daging sapi.
3. Mi Caluek

Berbeda dengan mi pada umumnya, mi caluek menggunakan mi yang mirip dengan spagetti atau disebut mi lidi oleh penduduk setempat.
Mi lidi yang digoreng kemudian dinikmati menggunakan sambal cabai merah atau bumbu pecel.
4. Bubur Kanji Rumbi

Kanji rumbi yang diracik dari beras, lada, santai, air dan, berbagai rempah-rempah.
Sementara untuk menu tambahan pelezat lainnya ditambahkan udang, tulang-tulang daging sapi, lalu daging ayam yang disuwir.
5. Roti canai
Selain ayam tangkap dan mi Aceh, kudapan yang cukup populer di Banda Aceh adalah roti canai.
Dengan tekstur yang empuk, roti canai diisi dengan selai srikaya legit yang cocok disantap usai melahap makanan bercita rasa pedas dan gurih khas Aceh.