Laporan Wartawan TribunTravel.com, Sri Juliati
TRIBUNTRAVEL.COM - Kemajuan teknologi telah mengubah dunia dengan sangat cepat.
Kita bisa menyaksikan kemunculannya di film fiksi ilmiah, baru-baru ini.
Tentu inovasi masa depan ini tak hanya di bidang kesehatan, makanan, iptek, namun juga traveling.
Beberapa waktu lalu, kita sempat dihebohkan dengan teknologi tas anti maling.
Selanjutnya, masih ada lagi inovasi terbaru yang semakin memudahkan kita.
Dilansir TribunTravel.com dari Bright Side, inilah beberapa teknologi di masa depan yang sebenarnya sedikit aneh tapi bermanfaat.
Apa saja?
1. Paqsule
Paqsule merupakan tas pintar yang dapat membersihkan dirinya sendiri dari kuman dan bau tak sedap.
Kamu hanya perlu menekan sebuah tombol untuk memanfaatkan sinar ultraviolet dan ozon.
Prosedur ini memakan waktu 35 menit.
Uniknya, Paqsule dapat dikendalikan melalui aplikasi iOS/Android dan memiliki lebih dari 20 fitur.
2. Amabrush
Begitu traveler meletakkan sikat gigi Amabrush di mulut, gigimu akan bersih hanya dalam 10 detik.
Bulu pada corong sejajar dengan sudut 45 derajat dan terbuat dari silikon antibakteri.
Lewat aplikasi iOS dan Android, kita dapat mengatur mode getaran dan waktu pembersihan yang berbeda dengan Amabrush.
Biaya gadget ini sekitar 90 Euro atau setara Rp 1,4 juta.
3. Ransel anti maling
Ransel anti-maling ini dilengkapi dengan ritsleting tersembunyi dan kantong rahasia.
Tas ini terbuat dari kain tahan air dan ekstra kuat yang sulit dipotong.
4. Polarseal
Polarseal merupakan sweater yang ringan, tahan air, dan akan 'memanaskanmu' dalam 10 detik - cukup tekan tombolnya.
Pakaian ini sangat cocok untuk pemain ski, pelari, dan mereka yang gemar naik gunung dingin serta tersedia untuk pria dan wanita.
5. Spray-on Fabric
Spray-on Fabric adalah teknologi yang memungkinkanmu menyemprotkan campuran cairan plastik dan katun.
Begitu mengeras, semprotan ini berubah menjadi pakaian yang bisa dipakai, dicuci, dan dipakai lagi.
Teknologi ini dipatenkan oleh perancang Spanyol, Manel Torres.
Bersama dengan insinyur partikel Paul Luckham, dia mendirikan perusahaan Fabrican Ltd.
6. HAPIfork
HAPIfork adalah garpu pintar yang bisa memperbaiki kebiasaan makanmu dan mengurangi berat badan.
Cara kerjanya, jika kamu makan terlalu cepat, garpu bergetar dan menyala.
Garpu ini juga mudah digunakan, bahkan bisa dicuci di bawah air keran atau di mesin pencuci piring serta diisi daya dengan kabel USB yang terhubung ke komputer.
Kamu dapat mengetahui kebiasaan makan melalui aplikasi HAPILABS.
7. Cincin warna
Wireless Color Rings adalah perangkat yang dirancang perusahaan Argentina BCK.
Piranti ini memungkinkanmu berbicara di telepon dengan lebih nyaman ketimbang sebelumnya.
Untuk percakapan, kamu hanya perlu meletakkan cincin ini di jari kelingking dan ibu jari.
Bawalah tangan itu ke mulut dan telinga masing-masing.
Dua cincin ini berfungsi sebagai headset dan mikrofon.
Bonus: Mulut manusia sintetis
Dibuat oleh para insinyur di Kagawa University, Jepang, mulut sintetis ini meniru struktur organ pengucapan manusia dan dapat mengucapkan beberapa suara.
Mulut sintetis ini bahkan memiliki tenggorokan silikon, pita suara, lidah, bahkan hidung, dan bagian tubuh lain yang digunakan manusia untuk bicara.
Inovasi ini mungkin terlihat agak mengerikan, tapi cerdas.
Kita bisa berharap agar para ilmuwan bisa memanfaatkannya dengan baik.