Breaking News:

Dalamnya Tak Terukur, Tengok 10 Lubang Misterius di Bumi Ini Bikin Dada Sesak

Munculnya lubang besar di permukaan merupakan satu contoh fenomena mengesankan di planet ini.

Original Wavelength
Sinkhole di Guatemala 

Laporan Wartawan TribunTravel.com, Rizky Tyas

TRIBUNTRAVEL.COM - Alam semesta ini menyimpan banyak kejutan dan keajaiban tanpa batas.

Tidak semua keajaiban alam di Bumi ini berhasil dijelajahi manusia.

Ada yang tempatnya mudah dijangkau, ada pula yang lokasinya tersembunyi dan sangat berbahaya.

Munculnya lubang besar di permukaan merupakan satu contoh fenomena mengesankan di planet ini.

Tak jarang lubang-lubang itu menyimpan misteri tak terpecahkan.

Dilansir TribunTravel dari laman Brightside.me, berikut 10 lubang misterius di Bumi yang akan membuatmu tarik napas dalam-dalam.

1. Misteri lubang Deluxe

brightside.me
brightside.me

Asal-usul lubang Deluxe masih tidak dapat dijelaskan sampai sekarang.

Semua metode modern yang tersedia bahkan telah gagal mengukur kedalamannya secara akurat.

2 dari 4 halaman

Kini, lubang misterius di Portland, Oregon, Amerika serikat ini dimanfaatkan menjadi objek wisata.

2. The Hole of Glory

brightside.me
brightside.me

The Hole of Glory terletak di Monticello Dam.

Ketika pertama kali melihat, kalian pasti berpikir jika ini adalah sebuah terowongan menuju bagian terdalam bumi.

Sebenarnya, ini hanya lubang untuk menguras air.

3. Sawmill Sink

brightside.me
brightside.me

Sawmill Sink adalah lubang biru terang di Bahama yang merupakan situs penyelidikan arkeologi.

Lubang ini telah membantu ilmuwan memahami seperti apa bumi seperti seribu tahun yang lalu.

4. Lubang iblis

brightside.me
brightside.me

Lubang iblis adalah gua bawah tanah yang tidak seorang pun boleh masuk ke dalamnya.

3 dari 4 halaman

Di musim panas, orang bisa mengamati 3 juta kelelawar terbang keluar dari lubang ini.

5. The Great Blue Hole

brightside.me
brightside.me

Lubang ini berada di pusat Lighthouse Reef yang terletak di laut Karibia.

Lubang ini awalnya adalah gua pertama yang terbentuk pada akhir zaman es.

Meskipun terlihat seram, The Great Blue Hole ternyata dianggap salah satu tempat terbaik di dunia untuk menyelam.

6. Lubang biru Dean

brightside.me
brightside.me

Lubang biru Dean adalah lubang biru terdalam di dunia.

Lubang ini ditemukan di Bahama dan digunakan sebagai tempat pelatihan bagi penyelam.

7. Lubang Harwood

brightside.me
brightside.me

Lubang Harwood sebenarnya adalah sebuah gua di Selandia Baru yang merupakan gua vertikal terdalam di Bumi.

4 dari 4 halaman

8. Tambang Mir

brightside.me
brightside.me

Tambang Mir adalah salah satu sumber terbesar dari berlian di Rusia dan dunia.

9. Heavenly Pit

brightside.me
brightside.me

"Heavenly Pit" merupakan sinkhole yang terbentuk 128.000 tahun yang lalu.

Ini adalah sinkhole terdalam di dunia dan juga lokasi favorit bagi orang-orang yang mencintai terjun payung.

10. Sinkhole di Guatemala tahun 2010

brightside.me
brightside.me

Pada tahun 2010, sebuah lubang selebar 20 meter terbentuk di Guatemala City.

Lubang ini menghancurkan sebuah persimpangan jalan dan menelan sebuah pabrik berlantai tiga.

Sinkhole bisa terjadi karena beberapa alasan, termasuk badai tropis Agatha, letusan Gunung Berapi, dan kebocoran pipa saluran pembuangan.

Selanjutnya
Tags:
GuatemalaAmerika SerikatBrightside.me Quincy Jones Pager (Beeper) Brittney Griner Benjamin Franklin Christopher Columbus John Adams
BeritaTerkait
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved