Laporan Wartawan TribunTravel.com, Ambar Purwaningrum
TRIBUNTRAVEL.COM - Guys, pernahkah kamu berpikir mengapa tuna netra selalu mengenakan kacamata hitam?
Banyak yang beranggapan jika penggunaan kacamata hitam untuk menghindari perhatian publik.
Lainnya mengatakan sebagai bagian dari fashion.
Kenyataanya penggunaan kacamata gelap memiliki fungsi penting.
Dilansir TribunTravel.com dari laman scienceabc.com berikut 5 alasan mengapa tunanetra mengenakan kacamata hitam.
1. Meningkatkan visi mereka
Tahukah kamu jika tunanetra tak sepenuhnya buta.
Ada yang dapat melihat menggunakan beberapa jenis isyarat visual.
Mereka biasanya memiliki zona sempit yang bisa digunakan untuk melihat.
Untuk memfokuskan zona itu biasanya, digunakan kacamata khusus.
2. Melindungi mata dari sinar matahari
Sama seperti orang dengan penglihatan yang normal, tujuan penggunaan kacamata berguna untuk melindungi mata dari komponen berbahaya matahari.
Sebab paparan sinar UV yang terus menerus dapat menyebab peradangan kornea, katarak sampai beberapa jenis kanker kata.
3. Untuk melindungi mata dari bahaya fisik
Seseorang dengan penglihatan normal dapat dengan mudah menghindari hal-hal yang dapat membahayakan mata.
Tapi hal ini tidak berlaku bagi mereka yang tunanetra.
Oleh karena itu penggunaan kacamata dapat membantu mereka terhindar dari bahaya fisik.
4. Untuk memberitahu orang lain
Alasan lain mengapa orang tunanetra memakai kacamata adalah untuk memberitahu orang lain di kejauhan, terutama di tempat umum jika mereka tak bisa melihat.
Secara implisit, orang yang melihatnya akan lebih berhati-hati.
5. Alasan estetika
Alasan yang paling umum adalah mereka tak ingin membuat orang yang diajak bicara merasa tidak nyaman.
Penggunaan kacamata juga dapat membuat mereka menjaga kontak mata dari orang lain.