Breaking News:

Mudik Lebaran, 5 Stasiun di Jateng Ini Siap Tampung Kendaraan yang Diangkut Kereta

PT Kereta Api Indonesia Daerah Operasi IV Semarang menyiapkan lima stasiun untuk menampung motor-motor pemudik.

KOMPAS/ANDREAS MARYOTO
Suasana Stasiun Pekalongan, Jawa Tengah. Dalam salah satu novelnya, Mas Marco Kartodikromo menceritakan salah satu tokohnya makan di stasiun ini ketika kereta berhenti di tempat ini. 

TRIBUNTRAVEL.COM - PT Kereta Api Indonesia Daerah Operasi IV Semarang menyiapkan lima stasiun untuk menampung motor-motor pemudik yang diangkut gratis melalui jasa kereta.

Lima stasiun tersebar mulai dari Tegal hingga Cepu (Blora).

Manajer Humas PT KAI Daop IV Semadang Edi Kuswoyo mengatakan, layanan mengangkut motor gratis dilakukan saat arus mudik dan balik Lebaran tahun ini.

Layanan angkut motor juga telah dilakukan pada tahun sebelumnya.

Untuk jadwal mengangkut ketika mudik yaitu 18-23 Juni 2017.

Sementara arus balik pada 29 Juni 2017 sampai 5 Juli 2017.

"Kami siapkan lima stasiun di daerah kami. Ini tambah satu stasiun dari tahun sebelumnya empat stasiun," kata Edi, Sabtu (3/6/2017).

Lima stasiun yang disiapkan seluruhnya berada di jalur lingkar utara Pulau Jawa.

Stasiun ini antara lain Stasiun Tegal, Stasiun Pekalongan, Stasiun Semarang Tawang, Stasiun Ngrombo (Grobogan) dan Cepu (Blora).

Edi mengatakan, layanan angkut motor melalui kereta ini bisa membantu pemerintah mengurangi angka kemacetan, terutama pengendara motor di lintas darat.

2 dari 2 halaman

"Ini bisa membantu sekali," kata dia.

Bagi pemudik, diperlukan beberapa syarat untuk menitipkan layanan ini secara gratis.

Syarat itu antara lain mempunyai STNK, KTP, KK, motor tidak boleh modifikasi, serta syarat teknis yang lain.

"Kaca spion juga wajib dilepas," ujarnya.

Artikel ini telah dimuat di Kompas.com pada Sabtu (3/06/2017) dengan judul 5 Stasiun di Jateng Siap Tampung Motor Pemudik yang Diangkut Kereta Api

Selanjutnya
Sumber: Kompas.com
Tags:
IndonesiaSemarangJawaPekalonganBlora
BeritaTerkait
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved