Laporan Wartawan TribunTravel.com, Sinta Agustina
TRIBUNTRAVEL.COM - Gunung Papandayan yang terletak di Cisurupan, Kabupaten Garut, Jawa Barat, memang banyak dituju oleh pendaki asal Jabodetabek.
Selain lokasinya yang tak begitu jauh dari Jakarta, pemandangan di Gunung Papandayan pun sangat menakjubkan.
Setelah lelah mendaki dan turun ke Camp David, sempatkanlah untuk singgah ke pusat kota Garut untuk mencicipi sejumlah hidangan khas Kota Dodol.
1. Soto ayam Garut

Sama halnya dengan soto khas Jawa Timur, soto khas Garut pun memiliki kuah kental yang berasal dari santan dan berbagai macam bumbu.
Dengan rasa yang gurih, seporsi soto ayam Garut ditaburi kedelai goreng dan bawang goreng sebagai penambah rasa.
2. Surabi

Makanan khas Sunda yang satu ini terbuat dari tepung beras dan santan kelapa, sehingga memiliki cita rasa yang gurih.
Surabi di Garut umumnya memiliki dua rasa, yaitu original dan oncom, yang diberi tambahan oncom sebagai toppingnya.
3. Burayot

Burayot terbuat dari tepung beras, gula merah, damn garam, yang dimasak dan dibentuk menyerupai kuncup bunga.
Dengan rasa manis dan tesktur renyah, burayot umumnya dijadikan camilan untuk teman minum kopi maupun teh.
4. Kue balok

Selain buyarot, Garut masih punya kue balok yang juga dapat dijadikan camilan saat pagi maupun sore hari.
Dimasak di atas cetakan tradisional memakai arang, kue balok memiliki tekstur yang kering di luar, namun lembut di dalam.
5. Awug

Terbuat dari tepung beras, gula aren, dan parutan kelapa, awug memiliki cita rasa yang legit dan lembut, mirip dengan kue putu.
Disajikan saat masih hangat, awug sangat mengenyangkan dan cocok dimakan saat cuaca dingin setelah turun dari Gunung Papandayan.