Breaking News:

Simak! 4 Langkah Sebelum Makan Yakiniku, Perhatikan Alat Pemanggangnya

Yakiniku, makanan khas negeri Sakura punya keasyikan sendiri sebelum menyantap.

Editor: Sinta Agustina
savorjapan.com
Yakiniku 

TRIBUNTRAVEL.COM - Yakiniku, makanan khas negeri Sakura punya keasyikan sendiri sebelum menyantap.

Penikmat yakiniku mesti membakar atau memanggang potongan daging sapi di atas api.

Restoran-restoran Jepang di Jakarta biasanya memberikan pengalaman bagi penggemar Yakiniku.

Penggemar yakiniku memasak daging dengan pemanggang yang tersedia di setiap meja.

Bagi yang pertama kali ingin menyantap yakiniku tak perlu kebingungan tentang cara memasak yakiniku.

Berikut KompasTravel himpun panduan menyantap yakiniku dari wawancara Executive Chef Restoran Shabu Hachi, Djoko Santoso.

1. Pastikan jenis pemanggang

Saat datang ke restoran Jepang, pastikan jenis pemanggang daging sapi yang tersedia. Biasanya ada jenis dari arang dan kompor listrik.

Jika memanggang menggunakan arang, daging sapi akan lebih cepat matang daripada kompor listrik.

Hal itu karena pemanggang dari arang akan mengeluarkan api dan membakar daging.

2 dari 3 halaman

Bila dengan kompor listrik, pastikan sudah dalam suhu yang panas, bisa mencoba dengan menempelkan sedikit bagian dari daging sapi ke permukaan kompor.

2. Minta arahan pelayan

Jangan ragu untuk bertanya kepada pelayan bila masih belum familiar dengan penggunaan kompor listrik, bisa meminta pelayan untuk mengatur suhu dari kompor listrik dan mematikan kompor listrik.

3. Urutan memanggang

Saat ingin memanggang, bisa didahulukan bahan-bahan yang sulit untuk matang seperti udang dan daging ikan.

Udang bisa matang sekitar 5-6 menit dan ikan dalam waktu dua menit.

Udang lebih lama matang dibandingkan daging sapi dan ikan lantaran bentuknya yang tak rata.

Berbeda dengan daging sapi yang diiris tipis dan berbentuk rata.

Usahakan memangggang tanpa perlu sering membalik daging. Hal itu agar daging bisa matang secara merata.

Bisa juga memanggang seperti sayuran, jamur, paprika, bawang bombay, sosis, kerang, dan bahan-bahan lain secara terpisah.

3 dari 3 halaman

Perhatikan pula lama pemanggangan bahan-bahan itu.

4. Santap

Setelah memanggang bahan-bahan itu, bisa langsung menyantap.

Daging sapi yang telah dipanggang bisa dicolek dengan saus yang tersedia di restoran. (Kompas.com/Wahyu Adityo Prodjo)

Selanjutnya
Sumber: Kompas.com
Tags:
JakartaJepangKompasTravel
BeritaTerkait
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved