Breaking News:

Hotel Gammara Makassar Tawarkan Paket Renang dan Barbeque Mulai Rp 129 Ribu

Manajemen Hotel Gammara Makassar menawarkan ragam program terbaru selama Maret 2017.

Editor: Sinta Agustina
pmp.prufutureteam.net
Gammara Hotel Makassar 

Laporan Wartawan Tribun Timur, Nurul Adha Islamiah

TRIBUNTRAVEL.COM, MAKASSAR - Manajemen Hotel Gammara Makassar menawarkan ragam program terbaru selama Maret 2017.

Manajemen hotel di kawasan Pantai Tanjung Bunga Makassar ini menyiapkan Summer Splash Promo.

"Kami menamai program Summer Splash Promo karena musim hujan telah usai dan kini mulai masuk kemarau. Jadi kami ingin mengajak para tamu outside dan masyarakat umum berenang di hotel Gammara," ungkap Public Relation Hotel Gammara Eva Susanti kepada Tribun Timur, Jumat (24/3/2017).

Ia mengaku, promo dibuat berdasarkan tingginya animo pelanggan terhadap kolam renang outdoor ini.

Selama ini, tak sedikit tamu inhouse maupun outside meminta berenang pada sore hari.

Program renang ditawarkan mulai harga Rp 129 ribu bagi tamu menginap dan Rp 199 ribu bagi tamu outside dan masyarakat umum.

Buka mulai pukul 16.00-22.00 wita setiap Jumat-Sabtu.

Termasuk paket barbeque all you can eat, buffet, ragam minuman segar selama berenang, live musik dan pemutaran film.

Diakui Eva, program ini dapat dimanfaatkan bagi pengunjung yang ingin menikmati sensasi renang sekaligus barbeque ala hotel berbintang.

2 dari 2 halaman

Sedangkan bagi tamu menginap (inhouse) dapat menikmati fasilitas kolan renang mulai pagi hingga sore hari secara gratis.

"Summer Splash Promo menjadi momentum bagi para pengunjung quality time bersama anak, orangtua maupun teman sambil bermain, menikmati hidangan seafood dan menyaksikan live musik di area kolam," ujar Eva.

Menurutnya, promo renang ini tak terlalu berdampak pada okupansi kamar hotel, sebab menyasar segmen tamu dari luar dan masyarakat umum.

Kemudian, program ini dibuat sembari menunggu rampungnya kartu membership bagi para member yang ingin menikmati kolam renang.

Diperkirakan rampung sebelum lebaran 2017.

Kedepannya, kata Eva, jika antusias tamu cukup baik, program akan berlanjut hingga April 2017.

Selanjutnya
Sumber: Tribun Timur
Tags:
Sulawesi SelatanMakassarMarisoKepulauan BuyangHotel Gammara Makassar Andhi Pramono Iqbal Asnan Cucuru Bayao Kue Buroncong Baje Canggoreng Pantai Mattirotasi
BeritaTerkait
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved