'Trinity The Nekad Traveler!' Telah Tayang, Maudy dan Hamish Dibilang Double Date di Gala Premiere
Film 'Trinity The Nekad Traveler!' sudah tayang loh. Hari ini, Jumat (10/3/2017) Maudy mengunggah keseruan gala premiere.
Penulis: Apriani Alva
Editor: Tertia Lusiana Dewi
Laporan Wartawan TribunTravel.com, Apriani Alva
TRIBUNTRAVEL.COM - Film 'Trinity The Nekad Traveler!' sudah tayang loh.
Pemainnya, Maudy Ayunda dan Hamish Daud telah modar-mandir mengikuti gala premier di beberapa kota di Indonesia.
Selain dua tokoh tersebut, film yang diangkat dari buku yang ditulis seorang traveler ini juga didukung oleh Rachel Amanda, Babe Cabita, Ayu Dewi, Farhan, dan Cut Mini.
Selesai shooting dengan memperlihatkan keindahan alam, kini film 'Trinity The Nekad Traveler!' sudah bisa kamu nikmati di layar bioskop, guys.
Hari ini, Jumat (10/3/2017) Maudy mengunggah keseruan gala premiere film 'Trinity, The Nekad Traveler' lewat akun Instagram miliknya.
Tak sendiri, perempuan lulusan Oxfork University ini terlihat bersama seorang pria yang duduk disebelahnya.
Sementara di sisi lain, Hamish Daud juga duduk bersama Raisa.
Wah, lewat gala premiere ini, kedua tokoh utama 'Trinity, The Nekad Traveler' ini seolah sedang double date, yah guys.
Ingin lihat fotonya?
Nih perhatikan dengan seksama.

"Full house, 8 studios!!! Thank you for the support last night at the Premiere of Trinity The Nekad Traveler!," caption Maudi Ayunda.
Baru diunggah selam dua jam foto kebersamaan ini telah mendapatkan like lebih dari 50 ribu penguna Instagram.
Beragam sorotan netizen juga menghiasi kolom komentar.
"Ciehh double date," komentar akun @agilse.
"Subhanallah war biasaa bawa gandengan singmasing oyy," tulis akun @shintia.febriani.
"Cie sama pasangannya masing-masing.. kak Yaya sama kak Hamish, kak mod sama kak arsyah," komentar akun @marissasyifan.
"Mukanya Raisa jd keliatan BeTe Hamish Deket Maudy," komentar akun @dani_tofu.
Guys, terlepas dari double date pasangan ini, yuk lihat triler dari film Trinity, The Nekad Traveler.