Breaking News:

Splash Tour - Lihat Videonya! Inikah Bus Masa Depan yang Bisa Melaju di Darat dan Air?

Di Belanda, ada sebuah kendaraan yang mampu melaju di daratan atau di air. Kendaraan itu bukan kendaraan pribadi, tapi bus.

Editor: Sri Juliati
CAPTURE YOUTUBE.COM
Bus milik Splash Tour yang merupakan biro jasa pariwisata di negara Belanda. 

TRIBUNTRAVEL.COM - Gagasan tentang kendaraan yang bisa melaju di air dan daratan beberapa abad lalu kini sudah muncul.

Di Belanda, ada sebuah kendaraan yang mampu melaju di daratan atau di air.

Kendaraan itu bukan kendaraan pribadi, tapi bus.

Dalam video yang diunggah pada 4 Juni 2011 oleh Meroy Diniz, memperlihatkan kemampuan bus amfibi, yang bisa melaju di daratan dan air.

Bus itu milik Splash Tour yang merupakan biro jasa pariwisata di negara Belanda.

Biro tersebut, seperti dikutip TribunTravel.com dari Surya Malang, memberikan pengalaman bagi wisatawan untuk melihat situasi Belanda, sekaligus melihat bendungan di Rotterdam.

Untuk lebih mendekatkan wisatawan dengan situasi di sana, bus ini juga melintasi bendungan Rotterdam.

Dilansir dari situs NAIJ.com, Senin (17/10/2016), kehadiran bus tersebut juga menggairahkan wisata Belanda yang negaranya memiliki wilayah peraian.

Saat ini, sudah banyak bus-bus wisata serupa yang mengajak wisatawan merasakan sensasi melaju di daratan dan di air tanpa takut tenggelam.

Selain bus, kendaraan amfibi yang lain juga sedang dikembangkan.

2 dari 2 halaman

Pesawat yang bisa mendarat di lautan juga tengah dikembangkan agar sempurna.

Begitu pun dengan kendaraan roda dua atau mobil yang bisa melaju di air dan daratan juga sedang dikembangkan.

Lihat video di bawah ini sebagai buktinya.

Selanjutnya
Sumber: Surya
Tags:
Splash TourBelandaRotterdamTribunTravel Beskap Andries Noppert
BeritaTerkait
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved