Laporan Wartawan TribunTravel.com, Sinta Agustina
TRIBUNTRAVEL.COM - Asia Tengah merupakan sebuah kawasan di Benua Asia dengan luas wilayah lebih dari 9 ribu kilkometer persegi.
Wilayah ini mencakup empat negara, yaitu Kazakhstan, Kirgizstan, Tajikistan, Turkmenistan, dan Uzbekistan.
Berada di tengah-tengah Benua Asia, negara-negara di Asia Tengah memiliki tardisi yang unik.
Satu di antaranya adalah Buzkashi.
Buzkashi atau yang disebut dengan kupkari atau ulak tartysh merupakan permainan yang memperebutkan bangkai kambing ataupun bangkai anak sapi.
Dikutip dari kidzworld.com, burzkashi telah dimainkan sejak abad ke-13.
Dalam permainan ini, para pemainnya menunggang kuda.
Umumnya burzkashi diadakan saat upacara pernikahan, sebelum musim tanam, setelah panen, dan saat liburan.
Tujuan dari permainan ini adalah untuk memperebutkan bangkai kambing ataupun bangkai anak sapi.
Dilansir dari kidzworld.com, bangkai kambing yang digunakan dalam permainan ini sebelumnya harus direndam dengan air selama 24 jam sebelum permainan dimulai.
Untuk menambah berat, biasanya akan ditambahkan pasir ke dalam tubuh bangkai.

usatoday.net
Setelah bangkai siap, maka akan diletakkan di tengah-tengah lapangan.
Setelah aba-aba, para pemain akan mengambil bangkai dan lari menuju gawang.
Sementara pemain lain akan menyerang pemain lawan dan mencoba untuk mengambil bangkai dari tangan lawan.
Namun persyaratannya pemain tidak diperbolehkan untuk mengikat bangkai di pelana kuda.
Permainan ini membutuhkan ketangkasan dan kelincahan saat berebut bangkai.
Dikutip dari Pulse, permainan ini kemungkin sudah kehilangan sebagain sejarahnya.
Namun sebagian percaya permainan ini berasal dari perjuangan melawan gerombolan Genghis Khan yang mahir saat mencuri.
Gerombolan tersebut selalu menunggangi kuda dan mencuri kambing dengan kecepatan tinggi.
Hal inilah yang akhirnya mendasari adanya permainan Buzkashi ini.