Breaking News:

Instagram Hanung Bramantyo - Liburan di Sela Syuting, Kata Sutradara Ini: Obat Stres Murah

Tak melulu syuting, Hanung Bramantyo rupanya menyempatkan diri untuk bermain bermain bersama keluarga, lho di Gumuk Pasir pesisir Pantai Parangtritis.

Tribunnews/Jeprima
Sutradara Hanung Bramantyo saat menghadiri acara konferensi pers terkait maraknya pembajakan film Indonesia di Kawasan Setiabudi, Kuningan, Jakarta Selatan, Senin (4/7/2016). 

Laporan Wartawan Tribuntravel.com, Novita Shinta

TRIBUNTRAVEL.COM - Para pemain film, sutradara, hingga kru film Surga yang Tak Dirindukan part 2 kini tengah melakoni syuting di Yogyakarta.

Satu di antaranya di Gumuk Pasir pesisir Pantai Parangtritis, Bantul, Yogyakarta.

Hal ini terlihat dari foto yang diunggah sang sutradarai, Hanung Bramantyo di akun Instagram, @hanungbramantyo.

Tak melulu syuting, sutradara 40 tahun itu rupanya menyempatkan diri untuk bermain bermain bersama keluarga, lho.

Istilah sambil menyelam minum air nampaknya cocok disematkan pada ayah empat orang ini, guys.

"Nyempetin hang out bareng keluarga di sela2 shooting Surga part 2," tulis Hanung dalam caption fotonya.


INSTAGRAM/hanungbramantyo

Sontak netizen banyak yang bereaksi dengan postingan ini.

"Mas @hanungbramantyo tadi aku nyusulin kok nggak ketemu ya," ungkap Anjar.Sulistyowati

Nah, tahu nggak guys, sutradara ini juga mencoba bermain Sand boarding bersama putrinya Kala Madali Bramantyo.


INSTAGRAM/hanungbramantyo
2 dari 2 halaman

Kala yang akrab dipanggil Abon ini nampaknya sangat menikmati sand boarding bersama sang ayah.

Lihat ekspresi mereka guys, pantes kan kalau banyak netizen iri?

Nah, ternyata sang kakak Kana Sybilla Bramantyo, juga nggak mau ketinggalan main sand boarding loh.


INSTAGRAM/hanungbramantyo

Dalam caption tertulis obat stres murah, guys.

Bagi pria kelahiran Yogyakarta, 1 Oktober 1975 silam ini, moment berkumpul dan traveling bersama keluarga nampaknya sebuah obat yang ampuh untuk menghilangkan lelah.

Gimana, kamu setuju nggak guys?

Selanjutnya
Sumber: Tribun Seleb
Tags:
Hanung BramantyoInstagramYogyakarta
BeritaTerkait
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved