Breaking News:

Gili Cat II - Ini Reaksi Wisatawan Asing yang Pernah naik Fast Boat Setelah Ada Tragedi Ledakan

Berita tentang meledaknya Gili Cat II sudah tersebar hingga mancanegara. Inilah respon orang asing saat mendengar kejadian nahas ini.

balitogiliislands.com
Ilustrasi Fast Boat 

Laporan Wartawan TribunTravel.com, Rizky Tyas

TRIBUNTRAVEL.COM - Tidak bisa dibayangkan orang-orang yang sedang ingin menikmati liburan justru harus mengalami kecelakaan mengerikan.

Kapal yang ditumpangi 35 turis asing dan 4 awak dari pelabuhan Padang Bai, Bali tiba-tiba meledak saat tengah berlayar 200 meter.

Dilansir dari TribuBbali.com, korban yang hendak berlibur ke Gili Trawangan ini berasal dari berbagai negara yaitu Australia, Jerman, Perancis, Inggris dan Korea.

Belum diketahui apa penyebab meledaknya fast boat (kapal cepat) yang akan menuju ke destinasi wisata pulau Lombok itu.

Bali dan Lombok sudah lama dikenal dunia sebagai surganya para pelancong manca negara.

Tak heran jika setiap peristiwa yang terjadi di Pulau Dewata ikut diberitakan oleh berbagai media termasuk media asing.

Berita meledaknya fast boat di Bali pun telah diberitakan oleh media asing yang bermarkas di Inggris, Dailymail.co.uk.

Komentar netizen dari berbagai negara pun menghujani kolom berita ini.


Dailymail.co.uk
Komentar netizen

"I was on a similar boat to the Gili islands back in July, and to be honest this doesn't surprise me at all. RIP to those who died", tulis captainunderpants86 yang beridentitas sebagai warga Inggris.

2 dari 2 halaman

Kira-kira, kalau komentar tersebut bila diterjemahkan memilik maksud "Aku berada di dalam perahu yang sama saat menuju Gili bulan Juli lalu, dan jujur berita ini tidak mengejutkanku. Beristirahatlah dengan damai bagi korban yang meninggal."


Dailymail.co.uk
Komentar netizen

"So sad! I have travelled this route and Gili Trawangan is absolute island bliss. Hope those involved make a good recovery" tulis akun CarlaRainbow dari Newcastle.

Maksud Carla dalam komentarnya dalam bahasa Indonesia kira-kira begini "Menyedihkan, Aku pernah melakukan perjalanan di jalur ini dan Gili Trawangan adalah pulau yang menyenangkan. Semoga semua baik-baik saja."

Semoga doa baik mereka segera dikabulkan ya, travelers dan citra Pariwisata Bali tetap baik di mata dunia.

Selanjutnya
Sumber: Tribun Seleb
Tags:
Padang BaiBaliGili Trawangan Mepamit Handry Satriago
BeritaTerkait
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved