Laporan Wartawan TribunTravel.com, Apriani Alva
TRIBUNTRAVEL.COM - Kabar gembira datang komedian Rizky Firdaus Wijaksana atau yang dikenal Uus.
Pria berkepala plontos ini akhirnya mendapat gelar ayah setelah sang istri melahirkan anak pertamanya, Sabtu (10/9/2016).
Tak lupa, ia pun turut membagikan kabar gembiranya dengan akun media sosial Instagram, @uus__.
Dalam foto yang diunggahnya akun Instgram, Uus menyebut anaknya Eichiro-kun.
Baca captionnya deh bikin ngakak, begitulah komentar beberapa netizen.
"Eichiro-kun. Anakku. Darahku. Kalo ayah punya satu hal yang ayah pengen kamu inget seumur hidup kamu. Ayah cuma pengen bilang. Carilah One Piece. Cari sesuatu yang ngebuat Eichiro dapet petualangan baru, dapet temen baru, dapet ilmu baru, dan dapet musuh baru yang selalu Eichiro kalahin dan jadi orang lebih baik setelah dikalahin Eichiro."

Instagram/uus__
"● Kuatkan dirimu, lindungi temanmu, kalahkan musuhmu, dan jangan lupa bersenang-senang."
"● Salam, Ketua Pasukan Revolusi, Uus D. Dragon," tulis akun @uus__ pada captionnya.
Baru satu jam diunggah, foto tersebut sudah mendapatkan lebih dari 9.000 like.
"Njirrrr caption nya anime banget wkwkwkwkw," tulis akun @rakawahyusaputra.
Namun ada pula netizen yang menuliskan kebingungan terhadap kelahiran in.
"Nikah Maret lahiran September?," tulis akun @reeztanfg.
Seperti diketahui, Uus melepas masa lajang pada 19 Maret 2016 dengan menikahi kekasihnya, Kartika di Bandung.
Terlepas dari kebingungan netizen, selang beberapa saat kemuadian, host sekaligus komika ini juga mengunggah foto makanan yang disantap Kartika.
Ingin tahu makanan wanita setelah melahirkan, berikut fotonya.

Instagram/uus__
Di hadapan Kartika, nampak seporsi masakan berkuah, buah-buahan, lauk, serta air mineral.
Kontroversi
Dilansir dari wikipedia.org, Uus sempat menuai kontroversi atas cuitannya di akun media sosial Twitter karena menghina sejumlah artis K-Pop hingga menjadi sorotan media Korea Selatan.
Selain itu, Uus juga menuai hujatan gara-gara dianggap mengkritik perempuan berhijab yang terlalu fanatik akan K-Pop.
Tak hanya itu saja, Uus sempat menuding seorang fotografer Indonesia Arbain Rambey tidak menyebutkan kredit namanya dalam candaan yang diunggah Arbain ke media sosialnya.
Tak ingin ada kesalahpahaman, Arbain pun menanggapi tulisan Uus.
Menurut Arbain, ia mendapat candaan tersebut dari akun Path dan tidak mengetahui pemilik asli candaan tersebut.
Tak sedikit pengguna internet yang merisak Uus atas peristiwa tersebut, sebagian pengguna internet malah menganggap Uus sebagai pelawak yang hanya mencari sensasi.
Menikah
Ada satu cerita menarik saat pernikahan Uus dengan sang istri, Kartika.
Pernikahan keduanya yang berlangsung di Bandung, Jawa Barat, Sabtu (19/3/2016) sempat terjadi insiden.
Kartika sempat menangis karena Uus harus mengulang ijab kabul selama empat kali.
Uus mengaku terlalu gugup saat membacakan kalimat tersebut.
Meski baru pacaran selama tiga bulan, namun Uus telah mantap menikahi sang kekasih.

