Terakhir kali ia kesini adalah saat ia tengah hamil sang buah hati dan usia kandungannya memasuki delapan bulan.
Hingga kini akhirnya ia kembali lagi saat buah hatinya, Kawa, sudah genap berusia dua tahun.
3. Tidak hanya liburan, Andien juga mengunjungi satu di antara sekolah dasar di Sumba Timur
Lewat unggahan di akun Instagram pribadinya, Andien membagikan potret kebersamaannya dengan murid SD di Sumba Timur.
Ia bersama rombongannya mengunjungi SD Inpres Hiliwuku.
Kunjungannya ke SD tersebut ia lakukan untuk silaturahmi sekaligus untuk saling berbagi.
"Berbagi bahagia bersama anak-anak SD Inpres Hiliwuku, di 2 tahun pertama dalam hidupnya," tulis Andien.
4. Melakukan perayaan ulang tahun Kawa yang berusia dua tahun
Andien dan keluarga saling berbagi dengan anak-anak yang ada di Sumba.
Sekaligus untuk merayakan ulang tahun Kawa yang telah menginjak usia dua tahun.
5. Berendam di Kolam Air Terjun Waimarang
Andien mengungkapkan Air Terjun Waimarang ini adalah air terjun kedua yang pernah dikunjungi selama di Sumba.
Tidak hanya menikmati keindahan air terjunnya saja, Andien juga sempat merasakan sensasi berendam di kolam air yang jernih.
"Beruntung banget pas lagi sepi cuman ada rombonganku doang," tulisnya dalam kolom caption.
6. Menikmati hamparan Bukit Morinda yang luas
Baca tanpa iklan