Breaking News:

Ramadan 2019

Resep Mudah Zucchini Pasta untuk Sahur, Cuma Butuh Waktu 10 Menit

Zucchini Pasta merupakan kudapan sehat yang cocok disantap saat sahur bulan Ramadan isa dimasak dengan waktu singkat, yakni 10 menit saja.

Boldsky.com
Ilustrasi Zucchini Pasta, kudapan sehat cocok dikonsumsi saat sahur bulan Ramadan 

TRIBUNTRAVEL.COM - Zucchini Pasta merupakan kudapan sehat yang cocok disantap saat sahur bulan Ramadan.

Zucchini Pasta bisa dimasak dengan waktu yang cukup singkat, yakni 10 menit saja.

Selain memiliki rasa yang lezat, Zucchini Pasta juga cocok disantap bagi kamu yang sedang melakukan program diet.

Hal ini dikarenakan semua bahan yang digunakan dari bahan yang alami dan mengandung banyak nutrisi.

LIHAT JUGA:

5 Tempat Ngabuburit Sambil Wisata Kuliner Takjil di Kota Solo

6 Pasar Murah Meriah di Solo untuk Berburu Oleh-oleh Lebaran

Mulai 2 Juni 2019, Jalur Pendakian Gunung Prau via Patakbanteng akan Ditutup

5 Misteri Penerbangan Teraneh Sepanjang Sejarah Manusia

Zucchini Pasta juga bisa memberikan efek kenyang lebih lama, sehingga kamu bisa kuat untuk berpuasa seharian.

Dilansir TribunTravel dari laman BoldSky, berikut daftar bahan dan cara mengolah Zucchini Pasta dengan cepat dan mudah.

Bahan Zucchini Pasta:

1. Zucchini (2 bungkus)

2. Bawang putih (2 siung) dicincang

2 dari 4 halaman

3. Garam kasar (1 sdm)

4. Daun kemangi (2 gelas)

5. Minyak zaitun (2 sdm)

6. Jus lemon (2 sdt)

7. Bubuk cabe merah (1 tsp)

8. Keju Parmesan (secukupnya) parut

9. Pasta spageti (½ pon)

10. Lada hitam (sesuai selera) ditumbuk

11. Tomat ceri (5-6 buah)

Cara Membuat Saus Zucchini Pasta:

3 dari 4 halaman

1. Ambil daun kemangi segar dan bawang putih, kemudian masukkan ke dalam blender

2. Blender bahan tersebut hingga menjadi kental dan tambahkan minyak zaitun, lalu blender lagi

3. Tambahkan dengan keju parmesan dan jus lemon ke dalamnya dan blender lagi hingga tercampur merata

4. Apabila saus sudah mengental tuang di dalam mangkuk, kemudian tambahkan sedikit garam dan merica lalu aduk hingga merata menggunakan sendok

Cara Memasak Zucchini Pasta:

1. Masukkan spageti ke dalam air mendidih di atas kompor berapi kecil

2. Masak hingga lunak kemudian tiriskan di dalam mangkuk yang lain

3. Ambil wajan dan tambahkan minyak zaitun, garam, bawang putih cincang, lada hitam dan bubuk cabai merah

4. Panggang semua bumbu sampai bawang putih menjadi bening

5. Masukkan zucchini ke dalam air dan kemudian letakkan di atas kain tipis lalu bungkus

4 dari 4 halaman

6. Jika sudah terbungkus rapi, peras zucchini untuk menghilangkan kelembapan dari air yang diserapnya

7. Tambahkan zucchini basah ke dalam wajan dengan rempah-rempah lain, lalu aduk hingga semua bahan tercampur merata

8. Tambahkan saus pesto dan pasta spagetty ke dalam wajan lalu aduk lagi hingga merata

9. Apabila semua sudah tercampur merata, matikan kompor dan tuang di dalam piring

10. Tambahkan taburan saus pesto dan zucchini di atasnya

Info Rute dan Daftar Tarif Bus DAMRI di Yogyakarta International Airport (YIA)

8 Hal Penting yang Harus Diperhatikan Sebelum Mudik Lebaran via Tol Trans Jawa

6 Kota Berikut Telah Lakukan Perubahan Besar Demi Selamatkan Bumi

Ngarai Cantik di Iceland Ini Ditutup, Diduga Gara-gara MV Justin Beiber

(TribunTravel.com/ Nurul Intaniar)

Selanjutnya
Sumber: Tribun Travel
Tags:
Zucchini Pastaprogram dietRamadan Kolak Pisang
BeritaTerkait
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved