TRIBUNTRAVEL.COM - Mövenpick Resort dan Spa Jimbaran Bali patut berbangga atas penghargaan sertifikasi Green Globe pertama yang mereka peroleh.
Pencapaian dari Mövenpick Hotel and Resort ini sejalan dengan janji mereka untuk menjadi satu di antara grup hotel terbesar.
Berdasarkan siaran pers yang diterima Tribun Travel dari Mövenpick Resort dan Spa Jimbaran Bali, Kamis (14/3/2019), penghargaan Green Globe ini adalah program sertifikasi unggulan dengan kelas dunia.
Green Globe dirancang khusus untuk memberikan komitmen kepada industri travel dan pariwisata.
Penghargaan Green Globe bertujuan untuk membantu sebuah organisasi untuk meningkatkan kegiatan ekonomi, sosial, dan lingkungan yang dilakukan secara berkelanjutan.
Green Globe menyediakan standar sistem kerja kepada organisasi perhotelan dan resor.
Sertifikasi ini bertujuan untuk melakukan penilaian secara komprehensif terhadap kinerja kelestarian lingkungan berkelanjutan dan terus terpantau hingga mencapai sertifikasi.
Kinerja Green Globe ini akan melakukan serangkaian audit yang mendalam, mulai dari keberlanjutan sosial, ekonomi, lingkungan dan pelestarian warisan budaya.
Mövenpick Resort and Spa Jimbaran Bali berhasil mencapai nilai sebesar 89 persen untuk sertifikasi Green Globe.
Tonton juga:
Mövenpick Resort Jimbaran Bali menjadi satu dari beberapa hotel dan resor di Indonesia yang mendapatkan pengakuan terhadap penerapan praktis bisnis yang berkelanjutan.
“Kami sangat senang dengan Sertifikasi Green Globe yang pertama kami capai ini dan kami berharap bahwa ini menandai awal dari banyak akreditasi serupa di waktu yang akan datang," ujar Horst Walther.
"Ini adalah bukti lebih lanjut bahwa kami berdedikasi untuk memberikan kontribusi positif bagi pengembangan pariwisata berkelanjutan di pulau Bali," lanjutnya.
Mövenpick Resort and Spa Jimbaran Bali adalah resor bintang lima baru yang dibuka pada awal 2017.
Dikutip dari laman resminya, ada kurang lebih 297 kamar yang punya desain elegan di Movenpick, tamu bisa menikmati fasilitas hotel mulai dari WiFi gratis, TV layar datar, dan balkon.
Ada juga fasilitas hotel di Mövenpick Bali yang menarik perhatian, yakni sebuah kolam renang dengan luas 2.900 meter persegi.
Selain kolam renang, ada juga kolam putaran, bar, seluncuran, taman bermain anak-anak, Spa, Gym, hingga ruang serba guna.
Bagi kamu yang penasaran ingin menginap di hotel ini, lokasinya berada di Jalan Wanagiri No. 1, Jimbaran, Kuta Selatan, Kabupaten Badung, Bali.
(TribunTravel.com/ Ayumiftakhul)