TRIBUNTRAVEL.COM - Ulat sagu yang merupakan makanan khas masyarakat dari Indonesia Timur ini ternyata mempunyai kandungan nutrisi yang luar biasa untuk tubuh.
Ulat yang muncul dari pohon sagu atau palem yang mulai membusuk ini mempunyai nama latin Rhynchophorus ferrugineus juga dikenal dengan nama red palm weevil.
Biasanya masyarakat Papua mengambil ulat sagu untuk diolah sebagai makanan dengan cara digoreng, dibuat serundeng bahkan ada yang memakannya mentah-mentah.
Ulat sagu yang dipandang sebagai kuliner ekstrim ini mempunyai banyak nutrisi yang bermanfaat bagi tubuh kita.

• 6 Hidangan Khas Papua Ini Unik dan Beda dari yang Lain, Ada Udang Selingkuh hingga Sate Ulat Sagu
Dilansir dari hellosehat.com, ulat sagu mengandung protein, karbohidrat, asam lemak omega 3,6 dan 9, serta asam amino.
Berdasarkan kandungan nutrisi yang terdapat di dalam ulat sagu, ada tiga manfaat kesehatan yang bisa kamu dapatkan ketika mengkonsumsi ulat sagu.
1. Membangun Otot
Ulat sagu mengandung protein yang sangat tinggi yang berperan dalam membangun dan memperbaiki sel dan jaringan tubuh seperti pada tulang, otot dan kulit.
Tidak hanya itu, protein juga berfungsi membantu proses pembentukan enzim, hormon dan senyawa kimia lainnya yang berguna untuk tubuh.
Tubuh kita tidak bisa memproduksi protein secara mandiri, sehingga diperlukan asupan protein dari luar misalnya dengan mengkonsumsi ulat sagu.
• 9 Makanan Aneh yang Ternyata Populer di Seluruh Dunia: Ada Ulat Sagu hingga Laba-laba Goreng
2. Mencegah Berbagai Penyakit
Ulat sagu mengandung berbagai asam lemak baik seperti asam oleat, omega 3, omega 6 dan omega 9.
Asal lemak baik ini dipercaya dapat mengurangi peradangan pada tuhuh sehingga menurunkan risiko penyakit Alzhiemer, depresi, asma dan rematik.

• Kuliner Raja Ampat - Dimakan Hidup-hidup! Ternyata Begini Rasa Ulat Sagu Sebesar Ibu Jari
3. Meningkatkan Suasana Hati
Selain itu, ulat sagu juga mengandung berbagai jenis asam amino, seperti isoleucine, leucine, histidine, dan phenylalanine.
Asam amino tersebut berperan membantu tubuh memproduksi serotonin, yaitu zat kimia otak yang dapat memperbaiki suasana hati dan siklus tidurmu.
Selain itu, asam lemak ini juga bisa memulihkan otot yang rusak lebih cepat serta mengurangi nyeri otot setelah berolahraga.
• Melihat Keindahan Surealis dari Cuevas de Marmol, Gua Marmer di Patagonia Chili
• Say Good Bye Pipi Tembem! 3 Trik Agar Wajah Terlihat Lebih Tirus Saat Foto Tanpa Kontur
• Menelisik Keindahan Sungai Cikahuripan, Green Canyonnya Jawa Barat
• 4 Mie Ayam Enak di Jakarta, dari Topping Sengkel Sapi hingga Siomay Lembut, Mau yang Mana?
• Viral, Gadis Ini Mencari Sahabat Masa Kecilnya 12 Tahun yang lalu Lewat Twitter
(TribunTravel.com/GigihPrayitno)